header pta Baru

A SUKAMARA SAKSIKAN PELANTIKAN PIMPINAN MUI KABUPATEN SUKAMARA

Written by Edi on . Posted in Sukamara

Written by Edi on . Hits: 633Posted in Sukamara

PA SUKAMARA SAKSIKAN PELANTIKAN PIMPINAN MUI KABUPATEN SUKAMARA

Dari kanan : Wakil Ketua MUI Kab Sukamara, Wakapolres Sukamara, Kajari Sukamara, Wakil Ketua MUI Prop Kalteng, Wakil Bupati Sukamara, Ketua Umum MUI Kab Sukamara, Perwakilan PA Sukamara, Asisten I Pemda Sukamara

Sukamara|PA Sukamara (Sabtu, 19/12/2020). Setelah sekira sebulan sebelumnya sukses menyelenggarakan Musyawarah Daerah yang darinya kemudian terbentuk susunan kepengurusan yang baru, maka pada hari Sabtu tanggal 19 Desember 2020 pukul 08.30 wib-selesai, MUI Kabupaten Sukamara menyelenggarakan Acara Pelantikan/Pengukuhan Pimpinan Terpilih. 

Pengadilan Agama Sukamara yang diwakili oleh Hakim Miftahul Arwani ikut hadir menyaksikan prosesi Pelantikan Pimpinan MUI Kabupaten Sukamara Masa Khidmat 2021-2025 tersebut. Pelantikan yang digelar di Aula Kantor Bupati Sukamara tersebut, dihadiri pula oleh Wakil Bupati Sukamara, Kepala Kejaksaan Negeri Sukamara, dan Wakapolres Sukamara, selaku Unsur Pimpinan Forkopimda Kabupaten Sukamara. Ikut hadir pula dalam kesempatan tersebut Asisten I Pemda Sukamara dan Wakil Ketua MUI Propinsi Kalimantan Tengah Korwil Lamandau-Sukamara.

Pelantikan Pimpinan MUI Kabupaten Sukamara Masa Khidmat 2021-2025 tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Ketua MUI Propinsi Kalimantan Tengah, Dr. H. Abu Bakar, M.Ag. Ulama yang juga berkhidmat di dunia akademisi yakni sebagai Dosen di IAIN Palangka Raya tersebut tampak sempurna memandu jalannya prosesi Pelantikan/Pengukuhan. 

Tampak Wakil Ketua MUI Prop Kalimantan Tengah melantik/mengukuhkan Pimpinan MUI Kab Sukamara

Usai prosesi Perlantikan/Pengukuhan, Tuan Guru Muhammad Gurdan berkesempatan berorasi untuk pertama kalinya dalam kapasitasnya sebagai Ketua Umum MUI Kabupaten Sukamara Masa Khidmat 2021-2025. Ulama yang dipercaya sebagai Guru mengaji kitab-kitab kuning di Masjid Agung Sukamara tersebut, dengan rendah hati menyampaikan bahwa sesungguhnya dirinya belum layak dan belum pantas mempimpin MUI Kabupaten Sukamara. 

MUI adalah kumpulan ‘Uzama’, Ulama’ dan Cendekia Muslim, yang karenanya kemudian ulun (baca: saya) merasa belum pantas untuk memimpin beliau-beliau. Namun olehnya banyaknya dorongan dan kuatnya permintaan kepada ulun maka dengan mengucap Bismillahi tawakkaltu ‘alallah laa haula wa laa quata illa billah, ulun beranikan diri untuk mengambil tanggung jawab besar sebagai Ketua MUI Kabupaten Sukamara”, tegas Imam Masjid Babul Jannah Sukamara tersebut dengan rendah hati.

Sementara Wakil Ketua MUI Propinsi Kalimantan Tengah, dalam sambutannya mengingatkan pentingnya kepada Pengurus baru MUI Kabupaten Sukamara untuk segera menyusun program-program kerjanya. Program kerja jangka pendek, program kerja jangka menengah dan program kerja jangka panjang.

Tugas MUI itu minimal ada tiga. Yang pertama melindung ummat, kedua berkhidmat kepada ummat dan yang ketiga bermitra dengan pemerintah.  MUI harus melindungi semua ummat beragama yang ada di Indonesia, MUI harus memberikan kontribusinya dalam membangun ummat, dan MUI harus pula bekerja sama dengan Pemerintah dalam melaksanakan visi misinya”, tegas Pimpinan MUI Propinsi Bidang Seni dan Budaya Islam tersebut.

Wakil Bupati Sukamara, H. Ahmadi, S.H., yang didaulat mewakili Bupati yang kebetulan di hari dan jam yang sama sedang ada tugas lain terkait panen perdana udang vaname di Desa Sungai Pasir Pantai Lunci, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasihnya kepada MUI Kabupaten Sukamara dimana bersama Pemerintah Daerah telah ikut andil dalam menjaga kerukunan, bersama-sama melestarikan keharmonisan hubungan ummat beragama yang ada di Kabupaten Sukmara. 

Terima kasih kami sampaikan kepada MUI Kabupaten Sukamara karena telah manjadi bagian dalam menjaga kerukunan ummat beragama di Kabupaten Sukamara. Kedepan mari kita semakin komit untuk meningkatkan kerja sama tersebut”, tegas Wakil Bupati yang sedang menyelesaikan Tesisnya tersebut.

Akhirnya, dengan dikukuhkannya Pimpinan MUI Kabupaten Sukamara Masa Khidmat 2021-2025 ini, semoga semakin menambah kerukunan, keademan dan keharmomisan ummat beragama yang memang selama ini telah lestari dan terjaga di Bumi Gawi Barinjam. Amin (Redaksi PA.Skr)    

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media