header pta Baru

PA Pulang Pisau Lantik Jurusita Pengganti Baru

Written by Cahyo Widodo, S.Kom on . Posted in Pulang Pisau

Written by Cahyo Widodo, S.Kom on . Hits: 523Posted in Pulang Pisau

PA Pulang Pisau Lantik Jurusita Pengganti Baru 

D:JurnalismePA Pulang PisauFoto Beritapelantikan azmi 1.jpg

Pulang Pisau | pa-pulangpisau.go.id

Senin tanggal (02/03/2020) bertempat di Ruang Sidang PA Pulang Pisau diadakan acara pengambilan sumpah jabatan serta pelantikan Jurusita Pengganti PA Pulang Pisau sesuai Surat Keputusan Ketua Pengadilan Agama Pulang Pisau nomor W16-A12/219/KP.04.6/II/2020, tanggal 28 februari 2020 yang dibuat berdasarkan surat persetujuan Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama MARI nomor 533/DJA/KP.04.6/2/2020, tanggal 20 februari 2020 perihal Persetujuan Pengangkatan Jurusita Pengganti.

Acara pengambilan sumpah jabatan serta pelantikan Jurusita Pengganti langsung dipimpin oleh WKPA Pulang Pisau Erpan, S.H., M.H., Acara yang dimulai pada pukul 13.00 WIB tersebut dihadiri oleh Hakim, para Pejabat Struktural dan Fungsional, Staff dan PPNPN PA Pulang Pisau dan pejabat yang akan dilantik. Pejabat yang akan disumpah dan dilantik yaitu Azmi Fuadi, S.H dari Pranata Komputer Terampil (Prakom) PA Pulang Pisau menjadi Jurusita Pengganti PA Pulang Pisau.

Acara pelantikan dipandu pembawa Acara Gusi Astuti Wulandari, S.H. dan dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya kemudian dilanjutkan dengan pembacaan Surat Keputusan KPA Pulang Pisau oleh Fandi Triandi, S.H. Pengambilan sumpah jabatan serta pembacaan Pakta Integritas kepada Pegawai Negeri Sipil yang dilantik dibimbing oleh WKPA Pulang Pisau Erpan, S.H., M.H., sedangkan yang bertindak sebagai saksi adalah H. Mariansyah Noor, S.Ag., dan Akhmad Syahida, S.H.I. serta rohaniawan oleh Ali Maungga, S.H.

D:JurnalismePA Pulang PisauFoto Beritapelantikan azmi 2.jpg

Acara dilanjutkan dengan pembacaan kata pelantikan dan sambutan dari WKPA Pulang Pisau Erpan, S.H., M.H. yang mengucapkan selamat kepada pejabat yang baru dilantik, dengan jabatan yang baru ini diharapkan yang bersangkutan dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan sebaik-baiknya sesuai dengan undang-undang dan peraturan yang berlaku serta selalu memegang sumpah jabatan yang telah di ikrarkan. 

Ia juga mengingatkan dan menghimbau kembali untuk seluruh keluarga besar PA Pulang Pisau agar selalu menjaga kesehatan mengingat adanya virus corona covid 19 yang mengharuskan kita lebih berhati-hati tetapi tetap tidak panik untuk menghadapi virus ini.

Acara berlangsung dengan seksama dan meriah walaupun diadakan dengan sederhana dikarenakan wabah covid 19, selanjutnya dilakukan pemberiaan ucapan selamat kepada Juru Sita Pengganti yang baru. Dengan adanya acara ini maka pada hari ini salah seorang Pranata Komputer Pelaksana (prakom) di PA Pulang Pisau resmi dilantik sebagai Jurusita Pengganti PA Pulang Pisau. Azmi Fuadi yang sehari-harinya bertugas sebagai Bendahara Pengeluaran mulai hari ini resmi menjalankan tugas sebagai Jurusita Pengganti yang bertanggung jawab menyampaikan panggilan kepada para pihak yang berperkara. 

 

(Mr.A)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media