header pta Baru

124.Pelantikan dan Sumpah terima Jabatan Hakim Ama’Khisbul Maulana, SHI, MH sebagai Hakim PA Pandeglang

Written by Memen A. Husni, SE on . Posted in Muara Teweh

Written by Memen A. Husni, SE on . Hits: 474Posted in Muara Teweh

Pelantikan dan Sumpah terima Jabatan Hakim Ama’Khisbul Maulana, SHI, MH sebagai Hakim PA Pandeglang

 

 

 

Muara Teweh | Pa-muarateweh.go.id

Dengan turunnya Surat Ditjen Badilag Nomor: 278/DJA/KP.04.6/1/2021 tanggal 24 Januari 2022, perihal Hasil Rapat Tim Promosi Mutasi Hakim Mahkamah Agung RI, maka pergantian beberapa pegawai di bawah Ditjen Badilag Mahkamah Agung RI di awal tahun 2022 dilaksanakan. Salah satunya adalah Hakim dari Pengadilan Agama Muara Teweh Yaitu Ama’Khisbul Maulana, SHI., MH., yang bermutasi menjadi Hakim Pengadilan Agama Pandeglang di bawah Pengadilan Tinggi Agama Banten.

Pelantikan dan sumpah terima Jabatan Ama’Khisbul Maulana, SHI, MH dilaksanakan pada hari Selasa 22 Februari 2022. Dilantik oleh Ketua Pengadilan Agama Pandeglang Evi Sofyah, S.Ag., M.H . Rangkaian acara pelantikan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Mahkamah Agung RI lalu dilanjutkan pembacaan surat keputusan dan kata-kata pelantikan oleh Ketua Pengadilan Agama Pandeglang. Acara dilanjutkan dengan penandatangan Pakta Integritas oleh para hakim yang dilantik dan Ketua Pengadilan Agama Pandeglang. Acara pelantikan hakim berlangsung hikmad dan tertib. Lalu dilanjutkan dengan perkenalan diri dari para hakim yang telah dilantik, dan diakhiri dengan foto bersama.

Selamat pelantikannya dan semoga dengan pelantikan dan Sumpah Terima Jabatan Ama’Khisbul Maulan bisa terus maju, sukses dan tetap menoreh prestasi-prestasi terbaik. (aes)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media