header pta Baru

128. Ketua PA Muara Teweh Pimpin Apel Kehormatan dan Renungan Suci Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke -76 Tingkat Kabupaten Barito Utara

Written by Saiful Imran on . Posted in Muara Teweh

Written by Saiful Imran on . Hits: 371Posted in Muara Teweh

Ketua PA Muara Teweh Pimpin Apel Kehormatan dan Renungan Suci Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke -76 Tingkat Kabupaten Barito Utara

Muara Teweh | pa-muarateweh.go.id

Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghormati jasa-jasa para pahlawannya. Terlebih pada momentum Peringatan Hari Ulang Tahun ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia, dimana kemerdekaan yang diperoleh bukan pemberian tetapi merupakan perjuangan dari para pahlawan Kusuma bangsa. Dan sudah menjadi agenda nasional, bahwa pada malam 17 Agustus setiap tahunnya dilaksanakan Apel Kehormatan dan Renungan Suci dalam rangkaian Peringatan HUT RI.

Selasa (17/08/2021) pukul 00.00 Wib Apel Kehormatan dan Renungan Suci tingkat Kabupaten Barito Utara diselenggarakan di Taman Makam Pahlawan Dharma Persada Muara Teweh. Mengingat masih dalam kondisi masa Pandemi Covid 19 dan situasi Kota Muara Teweh yang sedang dalam status Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) maka kegiatan dilaksanakan dengan jumlah peserta terbatas. Sebagai Inspektur Upacara Ketua Pengadilan Agama Muara Teweh Abdullah, SHI, MH. dengan dihadiri Bupati Barito Utara H. Nadalsyah, Wakil Bupati Sugiarto Panala Putra, SH. Unsur FKPD, Asisten Administrasi Umum merangkap Plh. Sekda serta Perwakilan dari TNI, Polri dan Pol PP turut hadir dalam giat Apel Kehormatan dan Renungan Suci, dengan diselimuti kabut dan heningnya malam Apel Kehormatan dan Renungan Suci berlangsung dengan tertib dan hikmat.    

                           


Kegiatan yang digelar setiap tahun ini dimaksudkan untuk mengenang para pahlawan yang rela mengorbankan jiwa raganya demi memperjuangkan kemerdekaan dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Momentum penting untuk bersama merenungkan jasa-jasa para pahlawan dalam merebut kemerdekaan.(thr)

 

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media