header pta Baru

Keluarga Besar Pengadilan Agama Kuala Kurun turut memperingati Hari Kartini Rabu 21 April 2021

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Posted in Kuala Kurun

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Hits: 430Posted in Kuala Kurun

Keluarga Besar Pengadilan Agama Kuala Kurun turut memperingati Hari Kartini Rabu 21 April 2021


C:\Users\FUJITSU\Downloads\WhatsApp Image 2021-04-21 at 12.33.43.jpeg

Kuala Kurun│pa-kualakurun.go.id

RA. Kartini telah memberikan inspirasi besar terhadap kemajuan kaum wanita di Indonesia dalam mencapai kesetaraan yang sama dalam berbagai sisi kehidupan seperti pendidikan, ekonomi dan cita-cita tanpa ada keterbatasan dengan kaum pria. 

Hakim Pengadilan Agama Kuala Kurun Kelas II, Mohammad Imaduddin, S.Sy, M.H., menyampaikan: “ Sosok Kartini memang identik dengan emansipasi wanita, dimana beliau merupakan salah satu tokoh wanita yang memperjuangkan kesetaraan hak antara wanita dan laki-laki. Salah satu perjuangan beliau adalah memperjuangkan hak-hak wanita pribumi agar memiliki hak yang sama dengan lelaki dalam memperoleh pendidikan yang layak.”

Teks surat Kartini kepada warta berita belanda N.v.Z. seperti yang telah dimuat dalam Kolonial Weekblad (Mingguan Kolonial) pada tanggal 25 Desember 1902, adalah sebagai berikut : “Harapan kami: tolonglah, bantulah kami agar usaha kami berguna bagi bangsa kami dan terutama bagi kaum perempuan bangsa itu.“

“Tolonglah kami untuk membebaskannya dari beban berat yang diletakkan di atas bahunya oleh adat lama turun temurun. Tolonglah kami untuk menaikkan derajatnya, untuk menjadikan Perempuan dan Ibu sejati agar lebih siap menjalankan kewajiban yang besar. Kewajiban yang ditetapkan oleh ibu alam sendiri kepada perempuan yaitu : pendidik pertama umat manusia!”

“Bukan tanpa alasan orang mengatakan: kebaikan dan kejahatan diminum anak bersama air susu ibu. Kami yakin seyakin-yakinnya, bahwa pekerjaan yang mendatangkan banyak berkah itu tidak akan dapat maju dengan pesat, selama perempuan Jawa tidak mengambil bagian dalam pekerjaan peradaban, dalam Pendidikan bangsanya, betapa pun banyaknya orang-orang yang berbudi luhur mencurahkan segala kasih sayang dan tenaganya terhadap pekerjaan itu...”

“Bravo PA Kuala Kurun!” (MI – TI)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media