header pta Baru

Transfer Ilmu, Panmud Gugatan PA Kuala Kurun Berikan Bimbingan Ke CPNS Baru

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Posted in Kuala Kurun

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Hits: 465Posted in Kuala Kurun

Transfer Ilmu, Panmud Gugatan PA Kuala Kurun Berikan Bimbingan Ke CPNS Baru

Kuala Kurun│pa-kualakurun.go.id

Pengadilan Agama Kuala Kurun Kelas II di awal tahun tepatnya di bulan Februari 2021, mendapatkan pegawai tambahan baru yaitu tiga orang Calon Pegawai Negeri Sipil yang terdiri dari Nanik Rofikoh, S.H. untuk jabatan formasi Analis Perkara Peradilan, Muhammad Abdillah Wirawan, S.Kom. untuk jabatan formasi Pranata Komputer dan Wandha Kartika, A.Md. untuk jabatan formasi Pengelola Sistem dan Jaringan. Setelah selama kurang lebih sebulan lamanya beradaptasi dengan lingkungan kantor dan kondisi kerja di Pengadilan Agama Kuala Kurun Kelas II, Nanik Rofikoh salah satu CPNS kembali mendapat arahan dan pembinaan kembali tata laksana kinerja di bagian kepaniteraan oleh Panitera Muda Gugatan Marzuki, S.H.I. Adapun kegiatan pembinaan dan arahan kinerja tersebut dilaksanakan pada hari Jumat, 26 Maret 2021. 

Seperti  yang diketahui bersama Nanik Rofikoh, S.H. merupakan CPNS dengan jabatan Analis Perkara Peradilan yang di tempatakan di bagian Panitera Muda Gugatan dimana dalam Pengadilan jabatan tersebut difungsikan untuk membantu tata laksana kinerja dibagian kepaniteraan. Di bawah arahan Marzuki, S.H.I. diperkenalkan dan diulas kembali mengenai tugas dan fungsi pokok kinerja di kepaniteraan. namun dalam kesempatan tersebut Marzuki, S.H.I. lebih menekankan kembali materi seputar masalah keuangan perkara. 

Marzuki mengungkapkan kegiatan bimbingan dan arahan ini dilaksanakan guna memberikan pengetahuan dan pemahaman terkait tupoksi kinerja khususnya di bagian kepaniteraan sehingga kedepannya dapat menciptakan Aparatur Sipil Negara yang berintegritas, profesional dan berkualitas sehingga dapat memberikan pelayanan.

“Bravo PA Kuala Kurun!” (UN– TI)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media