header pta Baru

Pengadilan Tinggi Agama Palangkaraya Gelar Bimtek Kesekretariatan Untuk Pengadilan Agama se Kalimantan Tengah

Written by Saiful Imran on . Posted in Berita Utama

Written by Saiful Imran on . Hits: 435Posted in Berita Utama

WhatsApp Image 2023 10 18 at 13.57.55

www.pta-palangkaraya.go.id

Rabu (19/10/2022) Pengadilan Tinggi Agama Palangkaraya mengelar Bimbingan Teknis Administrasi Kesekretariatan untuk Pengadilan Agama se Wilayah Kalimantan Tengah. Bimtek bertema “Melangkah lebih jauh untuk menjadi lebih baik dengan teknologi “

WhatsApp Image 2023 10 18 at 13.58.07

Bintek yang digelar di ruang aula kantor PTA Palangkaraya selama 3 hari mulai tanggal 18 sd 20 agustus 2023 diikuti lebih 50 orang dari Kesekretariatan dari 13 Pengadilan Agama Se Wilayah Hukum Pengadilan Tinggi Agama Palangkaraya

Wakil Ketua PTA Palangkaraya Drs. H. Tarsi, SH., MH dalam sambutan pembukaan menyampaikan bahwa pentingnya Bimbingan Teknis Kesekretariatan yang bertema tentang Teknologi Informasi seiring perkembangan zaman dan teknologi yang begitu pesatnya saat ini.

Setidaknya ada beberapa hal yang didapat setelah mengikuti bintek, pertama untuk meningkatkan SDM di peradilan agama se Wilayah Kalimantan Tengah, kedua meningkatkan kinerja instansi di peradilan agama.

Lebih lanjut beliau mengharapkan bahwa begitu selesai kegiatan bintek ini akan nyata perubahan yang didapat, dan para peserta nantinya dapat menularkan semua ilmu yang didapat pada saat Bintek kepada teman-temanya di satker daerah sehingga kedepan akan dicapai tujuan kemampuan SDM unggul dan memiliki kompetensi yang memenuhi segala aspek dalam teknologi informasi.

WhatsApp Image 2023 10 19 at 08.16.47

Salah satu materi dalam bimbingan teknis Kesekretariatan adalah Penyusunan Baseline, Administrasi Hibah, Rencana dan Pengadaan BMN dan Teknis Penyusunan Rencana Barang Milik Negara yang disampaikan Nara sumber dari Biro Perlengkapan dan Biro Perencaan program Mahkamah Agung RI.

WhatsApp Image 2023 10 19 at 08.16.48

WhatsApp Image 2023 10 19 at 14.34.04

Semoga dengan adanya bimbingan teknis ini SDM unit Kesekretariatan yang berada di wilayah Hukum Pengadilan Tinggi Agama Palangkaraya dan Pengadilan Agama se Kalimantan Tengah khususnya yang berkompetensi dalam bidangnya masing-masing dan profesional maju dengan teknologi informasinya (sim/redaksi)

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media