header pta Baru

MENGHADAPI TAHUN 2020, SEKRETARIS PTA PALANGKA RAYA GELAR RAPAT EVALUASI TAHUN 2019 DENGAN JAJARANNYA

on . Posted in Berita Utama

on . Hits: 1143Posted in Berita Utama

MENGHADAPI TAHUN 2020, SEKRETARIS PTA PALANGKA RAYA GELAR RAPAT EVALUASI TAHUN 2019 DENGAN JAJARANNYA

 

 

WhatsApp Image 2019 12 18 at 11.30.08

Bertempat di Aula Lantai 2 Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya, Rapat evaluasi Kesekretariatan dilaksanakan pada pukul 08.30 wib. Rapat dihadiri oleh Sekretaris, serta seluruh jajaran nya bagian kesekretariatan. Rapat dibuka dan dipimpin langsung oleh Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya, Bapak Mukti Ali, S.Ag., M.H. Rapat ini dilaksanakan dalam rangka mengevaluasi pekerjaan tahun 2019, guna dapat mengukur kekurangan dan keberhasilan, dan sejauhmana sukses tidaknya program kerja yang telah menjadi komitmen masing-masing.

Dalam rapat evaluasi, masing –masing mengemukakan hasil kerja yang telah dicapai dan yang belum dicapai serta mengemukakan kendala yang dihadapi serta membahas solusi atas pemecahan masalah yang dihadapi.

Akhir tahun adalah bulan yang penuh dengan pekerjaan, dimana seluruh bagian kesekretariatan harus membuat laporan-laporan, untuk itu Sekretaris sebagai atasan langsung di Sub Kesekretariatan mengingatkan agar seluruh jajarannya terus semangat karena semua pekerjaan terus dipacu oleh waktu.

WhatsApp Image 2019 12 18 at 11.35.49

WhatsApp Image 2019 12 18 at 11.35.49 1


Sehubungan dengan hal tersebut diatas untuk itu, Sekretaris mengingatkan menghimbau kepada seluruh kasubag, bendahara pengeluaran dan staff agar bekerja dengan sungguh-sungguh buat progress agar seluruh pekerjaan dapat selesai tepat waktu, terus semangat dalam bekerja sehingga apa yang dikerjakan nantinya menjadi berkah.

Semoga dengan evaluasi kinerja ini kita dapat terus berkerjasama dan berkerja bersama menyelesaikan apa yang menjadi kewajiban kita dalam hal pekerjaan dengan tepat waktu” ujar pria Asal Tembilahan ini.

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Tjilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media