header pta Baru

Wakil Ketua dan Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya Melakukan Monitoring dan Evaluasi Tindak Lanjut Hasil Pembinaan dan Pengawasan Hatibinwasda PTA Palangka Raya di PA Pulang Pisau

Written by TimRedaksi-PAPPS on . Posted in Pulang Pisau

Written by TimRedaksi-PAPPS on . Hits: 303Posted in Pulang Pisau

Wakil Ketua dan Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya Melakukan Monitoring dan Evaluasi Tindak Lanjut Hasil Pembinaan dan Pengawasan Hatibinwasda PTA Palangka Raya di PA Pulang Pisau

3a

Kamis, 21/07/2022  Pukul 10.00 WIB, PTA Palangka Raya tiba di kantor Pengadilan Agama Pulang Pisau dan langsung melakukan Pengawasan terhadap 5 poin utama yaitu Manajemen Peradilan, Administrasi Perkara, Administrasi Persidangan, Administrasi Umum, dan Kinerja Pelayanan Publik. Monev tindak lanjut temuan hasil pembinaan dan pengawasan ini dilakukan oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya Drs. H. Nur Khazim, M.H. dan Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya Hj. Laila Istiadah, S.Ag., M.H.

monevptajuli2022 1

Kedatangan tim monev PTA Palangka Raya selain untuk melaksanakan monev hasil tindak lanjut pengawasan apakah sudah ditindaklanjuti atau belum dari hasil LHP yang telah disampaikan, juga untuk bersilaturahmi dengan keluarga besar Pengadilan Agama Pulang Pisau.

Pada monev ini tidak banyak ditemukan hal-hal yang masih belum sesuai, seperti kurangnya ketelitian dalam administrasi persidangan maupun administrasi keperkaraan dan pengelolaan pada perpustaakaan harus lebih diperhatikan. PTA Palangka Raya berharap pada Administrasi keuangan di bagian kesekretariatan dan kepaniteraan agar lebih diperhatikan lagi supaya tertata dengan rapi.

Semoga dengan digelarnya monev sekaligus sidak ini, Komitmen PA Pulang Pisau dalam menjalankan tugas sebagai abdi Negara dalam melayani masyarakat harus dipertahankan dan ditingkatkan, agar kinerja tugas pokok dan fungsi pegawai Pengadilan Agama Pulang Pisau semakin baik dan optimal.

“C.A.T ( Cepat, Aktual, dan Terpercaya), SN/Timred”

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media