header pta Baru

Ketua Pengadilan Agama Pulang Pisau Laksanakan Pembinaan Rutin Petugas PTSP

Written by Tim-RedaksiPAPPS on . Posted in Pulang Pisau

Written by Tim-RedaksiPAPPS on . Hits: 272Posted in Pulang Pisau

Ketua Pengadilan Agama Pulang Pisau Laksanakan

Pembinaan Rutin Petugas PTSP

pembinaanptspapril

Pulang Pisau pa-pulangpisau.go.id

Senin, tanggal (25/04/2022), Ketua Pengadilan Agama Pulang Pisau Bapak Erpan, S.H., M.H.  memberikan pembinaan kepada petugas Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP). Pembinaan dilaksanakan pada pukul 09.00 WIB di ruang PTSP, yang diikuti oleh seluruh petugas PTSP yaitu Andini Ayu Pangestu, S.H. bagian pelayanan pendaftaran perkara. Vicky Noval Perdana Satria, S.H. bagian pelayanan pembayaran. Mirayanti, S.H. bagian pelayanan informasi dan Pengaduan, serta Gusti Astuti Wulandari, S.H. bagian pelayanan pengambilan produk.

Mengawali pembinaanya, bapak Erpan, S.H., M.H.  mengatakan “Apakah terdapat kendala di bagian pelayanan? Apabila terdapat kendala agar segera dikoordinasikan kepada Panitera Pengadilan Agama Pulang Pisau”, tutur bapak Erpan, S.H., M.H.

Selain itu bapak Erpan, S.H., M.H juga menyampaikan kepada seluruh petugas PTSP untuk  terus semangat dalam memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat pencari keadilan serta selalu terapkan 5 S (senyum, salam, sapa, sopan dan santun) serta tingkatkan 5 R (ringkas, rapi, resik, rawat dan rajin) meskipun kita dalam keadaan berpuasa.

Di akhir pembinaannya bapak Erpan, S.H., M.H. berpesan kepada seluruh petugas PTSP Pengadilan Agama Pulang Pisau agar selalu bekerja dengan niat ikhlas dan semata-mata hanya mengharapkan ridho Allah SWT. Semoga setiap pekerjaan yang kita lakukan dinilai Allah SWT sebagai amal kebaikan. Sehingga, ramadhan ini lebih bermakna dan lebih bernilai di sisi Allah. Aamiin. pungkas bapak Erpan, S.H., M.H.

 “C.A.T. (Cepat, Aktual dan Terpercaya), Mry/Timred”

 
 

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media