header pta Baru

IKUTI ACARA NGOBROL ZI. APA HARAPAN KETUA PA?

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Posted in Pulang Pisau

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Hits: 442Posted in Pulang Pisau

IKUTI ACARA NGOBROL ZI.  APA HARAPAN KETUA PA?

Zona Integritas merupakan tuntutan dan sebuah keniscayaan bagi sebuah instansi.   Karena pelayanan  yang prima adalah tujuan dari sebuah  tujuan dalam memberikan  pelayanan instansi baik instansi pemerintah maupun swasta

C:\Users\ASUS\Documents\foto pelatihan di meja.jfif

Untuk  mewujudkan pelayanan yang prima tersebut,  setiap instansi juga dituntut harus bersih dan bebas dari Korupsi yang  yang biasa kita dengar dengan sebutan Wilayah Bebas Korupsi (WBK).  Dalam mewujudkan Zona Integritas,  Kemenpan RB juga telah mengeluarkan Permenpan RB Nomor 10 tahun 2019 tentang Pedoman Pembangunan Zona Integritas  menuju Wilayah Bibas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

Terkait dengan harapan bisa diraihnya predikat WBK tersebu. Pada hari Rabu, 14 April 2021, Pukul 13.00, Ketua  PA Pulang Pisau mengikuti  acara  Ngobrol ZI  yang mengupas tuntas strategi meraih WBK. Yang bertindak selaku  pembicara adalah 5 (lima) orang ketua yang telah berhasil meraih predikat WBK dari Kemenpan RB.

C:\Users\ASUS\Documents\f0d50503-afb9-4ebd-aeee-71e718d07db1.jfif

Kegiatan yang berlansung selama 2 (dua) jam tersebut dibuka secara langsung oleh Sekretaris Dirjen Badilag Drs. Arief Hidayat. S.H.MM  Dalam sambutannya beliau juga menyampaikan bahwa perlu kerja keras dan komitmen bersama  untuk dapat meraih  WBK. Karena WBK itu adalah penilaian secara menyeluruh dari selluruh elemen yang ada, dan bukan hanya komitmen sebagian pegawai saja.

Ketua PA Pulang Pisau kepada Tim Redaksi menyampaikan bahwa, Predikat WBK adalah bukan tujuan yang utama, namun tujuan utama kita adalah mewujudkan pelayanan yang prima kepada masyarakat dengan disertai prilaku bersih dan steril dari prilaku Koruptif.   Kita semua berharap bahwa masyarakat merasa mudah, nyaman dan puas dengan pelayanan yang diberikan oleh PA Pulang Pisau. (E.Tim-Red) 

 

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media