header pta Baru

276. Tetap Produktif Menjelang Akhir Pekannya Pengadilan Agama Muara Teweh

Written by Memen A. Husni, SE on . Posted in Muara Teweh

Written by Memen A. Husni, SE on . Hits: 266Posted in Muara Teweh

Tetap Produktif Menjelang Akhir Pekannya Pengadilan Agama Muara Teweh

Muara Teweh | Pa-muarateweh.go.id

Pada hari ini jumat 10 Juni 2022, PA Muara Teweh mengalami padat kegiatan, seperti padat karya, semua kegiatan tentulah bermanfaat adanya, ada tiga kegiatan.
Kegiatan pertama yaitu di bidang kepaniteraan, kepaniteraan pada pukul 07.30 WIB, pada saat matahari sepenggalah naik melakukan rapat efektif di ruang tunggu gazebo, gazebo yang sudah semakin indah saat ini dipergunakan pula menjadi sarana rapat bagi para pegawai, rapat kepaniteraan bertujuan untuk mempersiapkan kehadiran dari pengadilan tinggi agama palangkaraya Kalimantan tengah.
Kemudian di sisi lain dari kesekretariatan tidak ingin kalah, sebagai support system satker sendiri, guna mempersiapkan kehadiran dari pengadilan tinggi agama palangkaraya, dari kesekretariatan melakukan bersih-bersih paripurna, pengadilan agama muara teweh merupakan juara nomor satu kebersihan di seluruh pengadilan di Kalimantan tengah, oleh karena nya mempertahankan kebersihan dan mempercantik dan memperindah gedung tentulah harus diutamakan.
Pada saat itu juga satuan kerja kami kedatangan dari KPKNL, KPKNL sendiri merupakan singkatan dari  Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang, tujuan kedatangan mereka ialah dalam rangka penilaian Barang Milik Negara BMN yang diusulkan untuk dihapuskan, tahu lah pian barang apakah tersebut? Ya barang itu merupakan kendaraan roda dua atau kendaraan motor dengan tipe Yamaha RX Spesial 115 CC.
Motor tersebut merupakan motor yang bersejarah bagi Pengadilan Agama Muara teweh, dahulu pernah digunakan oleh Ketua Pengadilan Agama Muara Teweh, Yamaha RX Spesial 115 CC merupakan motor dengan mesin 2 Stroke, 1 silinder, Yamaha RX-S muncul pada 1981. Hal ini cukup membingungkan para pengguna motor di Indonesia karena banyak sekali versi “RX” yang keluar. Penampilan RX-S sendiri mirip dengan Yamaha RX-K, hanya warnanya yang lebih menarik dan kapasitas mesin mengecil menjadi 115CC.
Untuk kegiatan ketiga yaitu dijam kedua kerja kami melaksanakan dilaksakan Memorandum of Understanding (MoU) antara Pengadilan Agama Muara Teweh dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Utara. Pelaksanaan MoU ini merupakan perintah dari Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung Republik Indonesia, sesuai dengan surat Nomor 2449/DjA/HM.00/4/2022. (S.Pd)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media