header pta Baru

110. PA Muara Teweh Ikuti Monitoring Dan Evaluasi PTA Palangkaraya

Written by Saiful Imran on . Posted in Muara Teweh

Written by Saiful Imran on . Hits: 521Posted in Muara Teweh

PA Muara Teweh Ikuti Monitoring Dan Evaluasi PTA Palangkaraya

berita 30agst

Muara Teweh | pa-muarateweh.go.id

Jum’at siang (30/07/2021), Pengadilan Agama Muara Teweh mengikuti kegiatan monitoring dan evaluasi yang dilaksanakan oleh PTA Palangkaraya. Kegiatan rutin ini dilangsungkan secara virtual dengan diikuti oleh seluruh Pengadilan tingkat pertama di wilayah Kalimantan Tengah.

Dari command center PTA Palangkaranya, terlihat hadir di dalamnya Ketua PTA, Dr. H. Samparaja, S.H.,M.H beserta seluruh jajarannya dan para Hakim Tinggi Pengawas Daerah. Sementara itu, dari ruang media center Pengadilan Agama Muara Teweh sendiri dihadiri oleh Ketua PA, satu orang hakim dan panitera.

Melalui kegiatan tersebut, Ketua PTA mengawali dengan menyampaikan hasil temuan-temuan Ketua Mahkamah Agung atas sidak virtualnya terhadap PA di seluruh Indonesia. Beberapa temuan di antaranya: Banyak pimpinan PA yang tidak berada di tempat, banyak hakim yang mengambil cuti, sehingga hanya satu hakim yang on duty di kantor, Penyerapan anggaran belum maksimal.

“harus diwaspadai oleh para pimpinan PA di wilayah PTA Palangkaraya ini, agar selalu mengevaluasi hal-hal yang menjadi temuan, meskipun itu (temuan-temuan-red.) saat ini memang tidak terjadi pada PA di wilayah Kalimantan Tengah”. Tegas Ketua Pengadilan tingkat banding tersebut.

berita 30agst2

Pada agenda evaluasi, seluruh PA masing-masing diberi kesempatan untuk melaporkan keadaan kantor secara keseluruhan. Termasuk di dalamnya mengenai keadaan perkara, keadaan pegawai serta progres penyerapan anggaran pada tahun berjalan.

Pada kesempatan laporannya, ketua PA Muara Teweh, Abdullah, S.H.I., M.H. menyampaikan keadaan pada PA Muara Teweh selama paruh tahun ini. Di antaranya penyerapan anggaran DIPA yang rata-rata sudah mencapai 65 persen, serta keadaan perkara di mana terdapat 61 perkara yang didaftarkan secara e-court. “adapun untuk perkara mediasi, terdapat 33 perkara yang dimediasi dan 4 di antaranya berhasil”, pungkas Ketua Abdullah.

Adapun kegiatan berlangsung dengan lancar tanpa ada kendala teknis, hingga selesai ditutup pada pukul 17.00 WIB.(akm)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media