header pta Baru

212. Pengadilan Agama Muara Teweh Hadiri Rapat Koordinasi Bersama DJPb Korwil Kalteng dan KPPN Buntok

Written by Memen A. Husni, SE on . Posted in Muara Teweh

Written by Memen A. Husni, SE on . Hits: 106Posted in Muara Teweh

Pengadilan Agama Muara Teweh Hadiri Rapat Koordinasi Bersama DJPb Korwil Kalteng dan KPPN Buntok

 Rakor DJPB dan KPPN

Muara Teweh | pa-muarateweh.go.id

Rabu, pada tanggal 10 Mei 2023, Pengadilan Agama diwakili oleh Ibu Yuli Lestari, S.H. Kepala Sub Bagian Umum dan Keuangan Pengadilan Agama Muara Teweh menghadiri kegiatan Dana Transfer dan Dana Desa di Wilayah Kabupaten Barito Utara yang diselenggarakan atas kerjasama antara Pemerintah Daerah dan DJPb Korwil Kalteng yang diselenggarakan di Ruang Rapat Setda Lantai 1 Kompleks Kantor Bupati Barito Utara.

Kegiatan dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah Kab. Barut, Drs. Muhlis dengan didampingi Asisten II Setda Barito Utara, Gazali Montallatua, Kepala Kejaksaan Negeri Barito Utara, Perwakilan Pengadilan Negeri Muara Teweh, dan Perwakilan Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Kalteng serta dihadiri Instansi Vertikal Di Barito Utara dan juga Satuan Kerja Perangkat Daerah Kabupaten Barito Utara.

Dalam kegiatan ini dilakukan pemaparan terkait realisasi anggaran yang telah dilakukan oleh 14 Wilayah di Kalimantan Tengah yang terdiri 13 Kabupaten dan 1 Kota. Dalam hal khusus ini pemaparan lebih detail bagaimana penyerapan anggaran di Kabupaten Barito Utara juga disertai tanya jawab menggenai kendala apa saja yang dialami dan solusi yang dilakukan. (aoi)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media