header pta Baru

RAPAT KOORDINASI DAN EVALUASI DI PA KUALA PEMBUANG

Written by Saiful Imran on . Posted in Kuala Pembuang

Written by Saiful Imran on . Hits: 568Posted in Kuala Pembuang

RAPAT KOORDINASI DAN EVALUASI DI PA KUALA PEMBUANG

Senin (20/01/2020) bertempat di Ruang Sidang Pengadilan Agama Kuala Pembuang dilaksanakan rapat awal tahun 2020. Pelaksanaan rapat ini tentunya untuk mengevaluasi kinerja pada tahun 2019 dan yang paling penting adalah untuk mempersiapkan dan pemantapan kinerja Pengadilan Agama Kuala Pembuang dalam menghadapi tahun 2020;

Rapat yang dimulai pada pukul 08.00 WIB ini dibuka oleh Sekretaris Pengadilan Agama Kuala Pembuang Suwondo, S.E dan dipimpin langsung oleh Ketua PA Kuala Pembuang Roni Fahmi, S.Ag., M.A., dengan didampingi oleh Wakil Ketua Hj. Susilawati, S.E.I serta Panitera PA Kuala Pembuang Muhamad Ikhwan, S.Ag., S.H., M.H. Pada rapat ini dihadiri oleh Hakim, Pejabat Struktural, Pejabat fungsional, Staf dan tenaga Honorer Pengadilan Agama Kuala Pembuang;

Setelah acara dibuka yang kemudian dilanjutkan dengan pembinaan dari Ketua Pengadilan Agama Kuala Pembuang Roni Fahmi, S.Ag., M.A. yang menyampaikan beberapa hal penting yaitu, pelaksanaan e-court dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP). Namun selain itu, beliau juga mensosialisasikan RKA-KL dan program kerja Pengadilan Agama Kuala Pembuang di 2020 ini;

“Di tahun 2020 ini program-program kerja yang telah direncanakan agar bisa terlaksana dengan semaksimal mungkin serta pelayanan prima yang diberikan kepada para pencari keadilan harus tetap dipertahankan bahkan ditingkatkan meskipun Sumber Daya Manusia (SDM) di lingkungan kantor kita sangat minim, namun itu bukan menjadi alasan untuk meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kabupaten Seruyan” ujar beliau dalam sambutannya; (redaksi/IT)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media