header pta Baru

Turut Serta Pegawai PA Kuala Kurun Memeriahkan Lomba Perayaan Hari Kemerdekaan di Kabupaten Gunung Mas

Written by PA Kuala Kurun on . Posted in Kuala Kurun

Written by PA Kuala Kurun on . Hits: 445Posted in Kuala Kurun

Turut Serta Pegawai PA Kuala Kurun Memeriahkan Lomba Perayaan Hari Kemerdekaan di Kabupaten Gunung Mas

      

Kuala Kurun│pa-kualakurun.go.id

Kamis, 18 Agustus 2022 Seluruh Aparatur Pengadilan Agama Kuala Kurun turut serta memeriahkan peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI di Kabupaten Gunung Mas. Pemerintah Kabupaten Gunung Mas (Gumas) mengadakan berbagai macam perlombaan antar Instansi Daerah dan Vertikal yang diantaranya meliputi lomba tarik tambang, lari terompah dan lari karung. Kegiatan dilaksanakan di Lapangan Isen Mulang, kegiatan ini juga dihadiri Bupati Gunung Mas Jaya Samaya Monong, Wakil Bupati Efrensia L.P Umbing, dan Unsur Forkopimda

Perlombaan kali ini dimulai dengan lomba tarik tambang putra dan putri, antar instansi pemerintah daerah dan instansi vertikal.

Pada perayaan lomba HUT RI, Juara pertama lomba tarik tambang putra dimenangkan oleh Satpol-PP, kedua Polres Gunung Mas  dan ketiga Dinas Pekerjaan Umum. Juara tarik tambang pertama putri diraih oleh Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, kedua dinas PU, dan ketiga Dukcapil.

Untuk kategori lomba terompah putri dimenangkan oleh Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, kedua Pemerintah Desa, ketiga Kesbangpol.Lomba lari karung putera diraih oleh Bank kalteng, juara kedua Polres gumas, dan juara ketiga BKPSDM.

 “Bravo PA Kuala Kurun!” (NR - TI)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media