header pta Baru

138. PA Kuala Kapuas Ucapkan Selamat Hari Lahir Pancasila

Written by PA Kuala Kapuas on . Posted in Kuala Kapuas

Written by PA Kuala Kapuas on . Hits: 434Posted in Kuala Kapuas

 

Kuala Kapuas | www.pa-kualakapuas.go.id

Setiap tanggal 1 Juni ditetapkan sebagai hari lahirnya Pancasila, awal mula penetapan 1 Juni sebagai Hari Pancasila adalah saat Sukarno menyampaikan pidato dalam sidang Dokuritsu Junbi Cosakai atau Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan (BPUPKI) tanggal 1 Juni 1945. Pidato Bung Karno akhirnya dirumuskan menjadi Pancasila sebagai dasar negara Indonesia.

Peringatan hari lahir Pancasila tahun ini bertemakan “Bangkit Bersama Membangun Peradaban Dunia”, melanjutkan surat edaran dari Sekretaris Mahkamah Agung RI tentang Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2022, maka di informasikan kepada seluruh jajaran di lingkup Peradilan Agama bahwa Upacara Peringatan hari Lahir Pancasila tahun ini dilakukan secara offline dan online, dan kepada satker agar mempublikasikan logo dan tema Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2022 melalui website dan media sosial  satker.

Maka Pengadilan Agama Kuala Kapuas telah membuat banner ucapan Selamat Hari Lahir Pancasila tersebut dan memuatnya pada akun resmi media sosial Pengadilan Agama Kuala Kapuas, yaitu: facebook, instagram dan twitter. (nv)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media