header pta Baru

253. PA Kuala Kapuas Mengucapkan Dirgahayu Kemerdekaan RI

Written by Saiful Imran on . Posted in Kuala Kapuas

Written by Saiful Imran on . Hits: 820Posted in Kuala Kapuas

PA Kuala Kapuas Mengucapkan Dirgahayu Kemerdekaan RI

Kapuas |www.pa-kualakapuas.go.id

Negara Republik Indonesia memperingati Hari Kemerdekaan setiap satu tahun sekali, yaitu pada tanggal 17 Agustus. Proklamasi Kemerdekaan Indonesia terjadi pada 17 Agustus 1945. Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia merupakan satu di antara momen penting bagi Indonesia, di mana pada saat itu Indonesia dinyatakan merdeka dari negara penjajah.

Tema utama untuk Kemerdekaan ke-76 tahun RI sesuai yang sudah ditetapkan yaitu Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh yang mendeskripsikan nilai-nilai ketangguhan, semangat pantang menyerah untuk terus maju bersama dalam menempuh jalan penuh tantangan, agar dapat mencapai masa depan yang lebih baik.

Pengadilan Agama Kuala Kapuas telah membuat ucapan Dirgahayu Kemerdekaan RI dan telah dimuat pada akun medsos resmi Pengadilan Agama Kuala Kapuas yaitu di Website, Facebook, Instagram dan Twitter Pengadilan Agama Kuala Kapuas, dengan memuat ayat Al-Qur’an Surat Ar-Ra’d ayat 11:

اِنَّ اللّٰهَ لَا يُغَيِّرُ مَا بِقَوْمٍ حَتّٰى يُغَيِّرُوْا مَا بِاَنْفُسِهِمْۗ

Artinya:

“Sesungguhnya Allah tidak mengubah keadaan sesuatu kaum sehingga mereka mengubah keadaan yang pada diri mereka sendiri”. (isn)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media