header pta Baru

Pengambilan Sumpah/ Janji PNS Di Lingkungan Pengadilan Agama Buntok

Written by PA Buntok on . Posted in Buntok

Written by PA Buntok on . Hits: 428Posted in Buntok

Buntok | 12 Januari 2022. Rabu, 12 Januari 2022 ini adalah hari yang cukup istimewa karena pada hari ini akan diadakan acara pengambilan sumpah/ janji PNS dua pegawai CPNS formasi tahun 2019 di Pengadilan Agama Buntok. Mereka adalah Yulianto, S.Kom (CPNS Pranata Komputer) dan Aida Mourita, A.Md (Arsiparis) yang sudah mengabdi hampir satu tahun di Pengadilan Agama Buntok kemudian lulus pendidikan dasar (Latsar) dan mendapat SK dari Mahkamah Agung/ PTA Palangkaraya. Acara pengambilan sumpah bertempat di ruang sidang Pengadilan Agama Buntok pada pukul 13.00 WIB.

Kegiatan sumpah/janji PNS diambil langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Buntok, Mustolich, S.H.I., M.H. dengan didampingi dua orang saksi yaitu Sri Hidayanti, S.H.I. (Panmud Gugatan) dan Eko Haryono, S.T. (Kasubbag PTIP) dan juga rohaniawan H. Hasan (Jurusita). Sementara sebagai pembawa acara adalah Herliany Guspitawati, S.H.I.,M.H. (Kasubbag Umum dan Keuangan), serta pembacaan doa oleh Poliyanto, S.Pd.I (PPNPN). Mengawali rangkaian acara yaitu menyanyikan lagu Indonesia Raya kemudian dilanjutkan dengan lagu Hymne Mahkamah Agung RI. Selanjutnya dilakukan pembacaan sumpah/ janji, penandatanganan BA sumpah/ janji serta pembacaan dan penandatanganan Pakta Integritas.

Dalam sambutannya, Ketua Pengadilan Agama Buntok, Mustolich, S.H.I.,M.H. berpesan agar PNS dapat menjaga integritasnya, bekerja keras untuk berbakti pada negeri, menerapkan 8 nilai utama Mahkamah Agung dan dapat mengaplikasikan core values ASN yang baru yaitu BerAKHLAK yaitu Berorientasi layanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif. Kegiatan ini selanjutnya ditutup dengan sesi foto bersama.

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media