header pta Baru

Penyusunan Dokumen SAKIP Pengadilan Agama Buntok Dalam Rangka Penerapan Reformasi Birokrasi dan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM)

Written by PA Buntok on . Posted in Buntok

Written by PA Buntok on . Hits: 402Posted in Buntok

Buntok | 29 Desember 2021. Di bulan Desember 2021 ini, seluruh pegawai Pengadilan Agama Buntok bekerja keras untuk menyusun laporan tahunan 2021 dan dokumen SAKIP pada tahun 2021. Pada kegiatan penyusunan SAKIP ini dimulai dari pukul 14.00 WIB, Mustolich, S.H.I (Ketua Pengadilan Agama Buntok) memimpin agenda tersebut.
Penyusunan SAKIP tersebut berkaitan dengan penguatan area Akuntabilitas Reformasi Birokrasi serta implementasi Manajemen Kinerja sesuai Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah dan Peraturan Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 53 Tahun 2014 tentang Petunjuk Teknis Perjanjian Kinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cara Reviu atas Laporan Kinerja Instansi Pemerintah.
Semoga kinerja Pengadilan Agama Buntok dapat dilanjutkan dan ditingkatkan untuk tahun depan dengan melaksanakan protokol kesehatan dan pemenuhan sumber daya manusia yang profesional dan akuntabel, tidak hanya itu pemenuhan sarana dan prasarananya juga harus ditingkatkan demi kenyamanan masyarakat Kabupaten Barito Selatan.

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media