header pta Baru

Mengisi Ceramah di Masjid Darul Arqom Muhammadiyah Kalimantan Tengah, KPTA Palangka Raya Juga Sosialisasikan Pembangunan Zona Integritas Bagi Masyarakat

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Posted in Berita Utama

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Hits: 866Posted in Berita Utama

Mengisi Ceramah di Masjid Darul Arqom Muhammadiyah Kalimantan Tengah, KPTA Palangka Raya Sosialisasikan Mengenai Pembangunan Zona Integritas Bagi Masyarakat

 

WhatsApp Image 2021 04 21 at 21.53.57

Palangka Raya || Pta-palangkaraya.go.id

Marhaban ya ramadhan, bulan suci penuh ampunan telah memasuki minggu ke dua. Umat muslim seluruh dunia menjalankan ibadah puasa dari waktu imsyakiah hingga petang hari. Tak lupa malam hari melaksanakan ibadah sholat tarawih berjamaah.

Pada 20 April 2021 bertempat di Masjid Darul Arqom Muhammadiyah Provinsi Kalimantan Tengah, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya (Dr. H. Samparaja, S.H., M.H.) diundang untuk mengisi ceramah seusai sholat terawih berjamaah. Dalam ceramah nya terkait bulan ramadhan, Pria kelahiran Jeneponto 65 tahun silam juga mensosialisasikan mengenai pembangunan zona integritas.

WhatsApp Image 2021 04 21 at 21.53.57 1

Menurut Samparaja, pembangunan zona integritas baik menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) ataupun menuju Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) harus mempunyai dasar pada keagamaan atau keimanan. Karena untuk mewujudkan suatu wilayah bebas korupsi dan menerapkan budaya melayani harus mempunyai dasar keimanan terlebih dahulu untuk menolak hal-hal yang dianggap keluar dari jalur yang semestinya. "Ini yang sedang kita bangun dengan merubah kultur set lama yang ingin dilayani menjadi melayani, saat ini PTA Palangka Raya sedang berusaha meraih predkat WBBM yang mana sebelumnya telah meraih predikat WBK. Mohon doa bersama untuk kelancaran proses tersebut"ujar Samparaja.

 

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media