header pta Baru

ULANG TAHUN PENGADILAN AGAMA SAMPIT KE-63 1 Maret 1958 - 1 Maret 2021

Written by Cahyo Widodo, S.Kom on . Posted in Sampit

Written by Cahyo Widodo, S.Kom on . Hits: 602Posted in Sampit

ULANG TAHUN PENGADILAN AGAMA SAMPIT KE-63

1 Maret 1958 - 1 Maret 2021

 

Senin 1 Maret 2021 merupakan Hari Ulang Tahun Pengadilan Agama Sampit ke 63. Di Tahun ini Pengadilan Agama Sampit merayakan Hari Ulang Tahunnya dengan beberapa kegiatan, dimulai dengan berbagai perlombaan yang diikuti oleh seluruh pegawai yang telah dilaksanakan di hari-hari sebelumnya. 


WhatsApp Image 2021-03-01 at 08.44.47

Kemudian puncak rangkaian kegiatan dirayakan dengan pemotongan tumpeng dan kue Ulang Tahun yang dilaksanakan setelah apel Senin Pagi. Acara puncak ini tidak hanya dihadiri oleh seluruh pegawai Pengadilan Agama Sampit tetapi juga dihadiri oleh anggota Dharmayukti Karini. Kemeriahan di hari spesial ini juga dilengkapi dengan seragam batik baru bernuansa ungu guna menambah semangat para pegawai dan menumbuhkan kekompakan.


WhatsApp Image 2021-03-01 at 09.09.26

Berbagai ucapan selamat  Ulang Tahun pun berdatangan, diantaranya dari Bapak Darminto Hutasoit, S.H., M.H. selaku Ketua Pengadilan Negeri Sampit, Bapak Mukhlisin Noor, S.H.I selaku Pimpinan Pengadilan Agama Bondowoso kelas 1B, Bapak Samsul Bahri selaku Pimpinan Pengadilan Agama Sendawar kelas II, Bapak Ahmad Syahrani, S.H.I. selaku wakil ketua Pengadilan Agama Tanjung Redep, Bapak  Ahmad Muhtar, S.H.I. hakim Pengadilan Agama Soreang, dan tak lupa orang tua kami yaitu Pengadilan Tinggi Agama Palangkaraya.WhatsApp Image 2021-03-01 at 14.33.26

Semoga di usia yang ke-63 Pengadilan Agama Sampit selalu jaya dan dapat memberikan yang terbaik dalam setiap hal. (red_mazna) 

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media