header pta Baru

PA Pulang Pisau Ikuti Pembinaan Ditjen Badilag Di Kalimantan Tengah Tahun 2024

Written by PA Pulang Pisau on . Posted in Pulang Pisau

Written by PA Pulang Pisau on . Hits: 40Posted in Pulang Pisau

PA Pulang Pisau Ikuti Pembinaan Ditjen Badilag

Di Kalimantan Tengah Tahun 2024

268

Senin, 22 Juli 2024. Pukul 08.00 WIB, Pimpinan, Hakim dan Pegawai Pengadilan Agama Pulang Pisau yang terdiri dari Ketua Wiryawan Arif, S.H.I., M.H., Hakim Rahmatiah, S.Sy., Panitera H. Mariansyah Noor, S.Ag, Sekretaris Yondri Harta, S.E., Panitera Muda Gugatan Kartini, S.H.I., Panitera Muda Permohonan Hj. Norbaiti, S.H.I., Petugas IT Sauni, S.Kom., Vicky Noval Satria Perdana, S.H. dan Tesar Satria Nugraha, S.H turut menyambut  kunjungan Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama MA RI yaitu YM Drs. H. Muchlis, S.H., M.H. dan Sekretaris Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI, Drs. Arief Hidayat, S.H., M.M. yang mengunjungi Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya dan memberikan pembinaan bagi seluruh satuan kerja di lingkungan Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya se-Kalimantan Tengah di Hotel Bahalap Palangka Raya.

269

Kunjungan Ditjen Badilag kali ini selain untuk memberikan pembinaan juga untuk mendorong seluruh aparatur peradilan agama se-wilayah Kalimantan Tengah untuk mengoptimalkan penerimaan perkara melalui e-court. Dirjen Badilag Bapak, Drs. H. Muchlisin, S.H., M.H. juga mengingatkan seluruh Satker di Kalimantan Tengah untuk tetap mengoptimalkan pemanfaatan e-court berdasarkan surat Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama MA RI Nomor :1295/DJA/HK2.6/VI/2024 dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat para pencari keadilan dengan mengutamakan asas sederhana, cepat dan biaya ringan serta akan dirasakan langsung oleh masyakarat. Selain itu juga harus mengacu pada Keputusan Jenderal Badan Peradilan Agama Nomor: 048/DJA/SK.KP3.4.3/IV/2024 tentang Evaluasi Kinerja Pada Sistem Penelusuran Perkara (SIPP) di Lingkungan Peradilan Agama.  

“C.A.T (Cepat. Aktual. Terpercaya) TimRed/Sr”

 
 

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media