header pta Baru

Acara Puncak HUT Kabupaten Kotawaringin Barat ke 60

on . Posted in Pangkalan Bun

on . Hits: 1247Posted in Pangkalan Bun

IMG 20191004 WA0001

 

Sebelum berangkat ke halaman kantor Bupati dimana akan dilaksanakan apel dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun Kabupaten Kotawaringin Barat yang ke 60 tahun 2019, tanggal  3  Oktober  2019,  para anggota FORKOPIMDA  termasuk diantaranya Wakil Ketua  Pengadilan Agama Pangkalan Bun dimohon untuk kumpul terlebih dahulu di rumah pribadi Bupati untuk kemudian secara bersama-sama  rombongan Gubernur Kalimantan Tengah berangkat ke tempat upacara.

IMG 20191004 WA0002

Menurut keterangan  Bapak Drs. Juaini, S.H   Wakil Ketua Pengadilan Agama Pangkalan Bun,  ketika di rumah pribadi Bupati tidak ada pembicara yang khusus  alias ngobrolan biasa mengenai ibu kota negara yang tidak jadi di Kalteng, pembentukan Provensi Kotawaringin Raya dan masalah Karhutla alias kabut asap.

IMG 20191004 WA0000

Sesaat sebelum berangkat dari rumah pribadi Bupati ke tempat upacara dihalaman Kantor Bupati terlebih dahulu rombongan diabadikan oleh para juru foto.

Puncak acara peringatan hari ulang tahun Kabupaten Kotawaringin Barat pada tanggal 3 Oktober 2019 yang dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Kotawaringin Barat di Pangkalan Bun dilaksanakan meriah dengan dipimpin ( pembina upacara ) Gubernur Kalimantan Tengah yang asli  putera Pangkalan Bun  dan anak keponakan kandung suami Bupati Kotawaringin Barat.

IMG 20191004 WA0004

Namun sayang kata Bapak Drs. Juaini, S.H  Wakil Ketua Pengadilan Agama Pangkalan Bun posisi tempat duduk anggota Forkopemda Kabupaten Kotawaringin Barat tidak pada deretan tempat duduk bagian depan tetapi sebagian pada kursi deret kedua  dan ketiga seperti nampak pada foto di atas yakni Wakil Ketua Pengadilan Agama Pangkalan Bun, Wakil Ketua Pengadilan Negeri Pangkalan Bun dan Kepala Kejaksaan Negeri Pangkalan Bun yang duduk pada deret ketiga.

Menurut keterangan Bapak Drs. Juaini, S.H menurut pengamatan beliau pada kursi  bagian depan ditempati Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Barat, Ketua DPRD Ktw. Barat, Pejabat Provensi dan sebagian Bupati / Wakil Bupati dari daerah lain. 

IMG 20191004 WA0006

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media