header pta Baru

PA NANGA BULIK MELAKSANAKAN KEGIATAN TADARRUS ANTI GRATIFIKASI UNTUK PERTAMA KALI DENGAN PENCERAMAH KETUA PA NANGA BULIK

Written by PA Nanga Bulik on . Posted in Nanga Bulik

Written by PA Nanga Bulik on . Hits: 362Posted in Nanga Bulik

Nanga Bulik – Jumat, 28 Oktober 2021. Pada pukul 15.30 WIB (ba’da asar) seluruh pegawai Pengadilan Agama Nanga Bulik bersemangat untuk memulai agenda baru, yaitu kegiatan Tadarrus Anti Gratifikasi yang dilaksanakan setelah salat asar berjamaah di Musala PA Nanga Bulik.

Tadarrus anti Gratifikasi yakni kegiatan ngaji dan diskusi untuk mencegah perbuatan yang menjurus pada gratifikasi maupun korupsi. Pada hari ini, Bapak Ketua Pengadilan Agama nanga Bulik bertugas untuk mengawali kegiatan sebagai penceramah.

Ceramah diawali dengan membaca Al-Quran Surat Al-Mu’minun ayat 1-10.

“Adapun ayat ini menjelaskan tentang ciri-ciri orang beriman, antara lain yakni orang yang khusyuk dalam salatnya. Kemudian orang yang menjaga diri dari perbuatan dan perkataan yang tidak berguna. Orang yang menjaga amanah dan janjinya.” Ujar Bapak Muh. Safrani Hidayatullah, S.Ag., M.Ag.

“Orang yang tidak dapat menjaga amanah adalah orang yang khianat. Setiap dari kita memegang amanah itu. Dalam hadis dijelaskan bahwa setiap dari kita adalah pemimpin dan masing-masing pemimpin bertanggung jawab atas perbuatan yang dilakukan sekecil apapun itu.” Ujarnya.

Tadarrus Anti Gratifikasi berlangsung dengan lancar dan masing-masing pegawai mengamini apa yang telah disampaikan oleh penceramah serta berusaha untuk lebih baik lagi dalam mengemban amanah. Tim TI PA.Ngb

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media