header pta Baru

336. HUT Peradilan Agama Ke-141 PA Muara Teweh

Written by Memen A. Husni, SE on . Posted in Muara Teweh

Written by Memen A. Husni, SE on . Hits: 162Posted in Muara Teweh

HUT Peradilan Agama Ke-141 PA Muara Teweh

 

Muara Teweh|pa-muarateweh.go.id

Selasa, 01 Agustus 2023 bertepatan dengan HUT Peradilan Agama ke 141 peringatan ini baru diperingati tahun ini tapi peradilan agama sudah ada sejak 1 Agustus 1882. Bertempat di Aula KH. Hasan Basri Pengadilan Agama Muara Teweh yang juga baru diresmikan 1 Agustus 2023 hari ini dirayakan dengan syukuran dan pemotongan Tumpeng langsung oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya Dr. H. Lutfi, S.H., M.H. didampingi Tim Hatibinwasda PTA Palangka Raya untuk Pengadilan Agama Muara Teweh dan Ketua Pengadilan Agama Muara Teweh Mulyadi, Lc., M.H.I didampingi seluruh jajaran Pimpinan PA Muara Teweh dengan tema yang diusung “ Selalu Berkomitmen untuk mewujudkan Mahkamah Agung sebagai Peradilan yang Agung”.

 

Latar belakang dari Hari Peradilan Agama ini ialah berdasarkan keputusan raja Belanda (konninklijk Besluit), yakni Raja Willem III tanggal 19 Januari 1882 No. 24 yang dimuat dalam staatsblad 1882 No. 152 Badan Peradilan ini bernama Priesterraden yang kemudian lazim disebut dengan rapat agama atau Raad Agama dan terakhir dengan Pengadilan Agama. Keputusan Raja Belanda ini dinyatakan berlaku mulai tanggal 1 Agustus 1882 yang dimuat dalam Staatblad 1882 Nomor 153 sehingga dengan demikian dapat dikatakan tanggal kelahiran badan peradilan agama di Indonesia adalah 1 Agustus 1882. (aes)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media