header pta Baru

307. Ketua Pengadilan Agama Muara Teweh Hadiri Pembukaan Festival Budaya Iya Mulik Bengkang Turan

Written by Memen A. Husni, SE on . Posted in Muara Teweh

Written by Memen A. Husni, SE on . Hits: 119Posted in Muara Teweh

Ketua Pengadilan Agama Muara Teweh Hadiri Pembukaan Festival Budaya Iya Mulik Bengkang Turan

festival budaya

 

Muara Teweh | pa-muarateweh.go.id

Muara Teweh – Pada hari Jumat, 7 Juli 2023, Ketua Pengadilan Agama Muara Teweh, Mulyadi, Lc., M.H.I menghadiri pembukaan Even tahunan Festival Budaya Iya Mulik Bengkang Turan yang dilaksanakan di Stadion swakarya Muara Teweh. Dalam kegiatan ini, turut hadir Bupati Barito Utara, H. Nadalsyah bersama jajaran pemerintah Daerah dan Forkompinda Barito Utara.

Festival Budaya Iya Mulik Bengkang Turan (FBIMBT) ini dilaksanakan dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Barito Utara yang ke 73 yang mana akan dilaksanakan selama lima hari terhitung dari tanggal 07 sampai dengan 11 juli 2023. Berbagai macam perlombaan diadakan dalam Festival Budaya Iya Mulik Bengkang Turan (FBIMBT) tahun 2023 yang dapat diikuti oleh seluruh kalangan masyarakat Barito Utara.

Bupati Barito Utara berharap kegiatan ini dapat menjadi sebuah ajang promosi pariwisata daerah dan event untuk menggali, menjaga dan melestarikan seni budaya tradisional yang dimiliki oleh Kabupaten Barito Utara. Beliau juga berharap melalui kegiatan festival Budaya Iya Mulik Bengkang Turan mampu mempertahankan budaya serta mensosiaalisasikan bagi generasi muda akan kekayaan serta kearifan lokal budaya di Kabupaten Barito Utara.

Festival ini sendiri menarik minat dan antusias masyarakat Barito Utara, mengingat tahun 2023 ini menjadi kali pertama festival ini dilaksanakan kembali setelah sebelumnya harus absent karena status pandemic COVID-19 yang melanda Indonesia termasuk Kabupaten Barito Utara.

Selain sebagai sarana promosi dan mempertahankan budaya, Festival Budaya Iya Mulik Bengkang Turan ini sendiri juga menjadi sebuah sarana untuk mempersiapkan putra putri terbaik kabupaten Barito Utara untuk mengikuti ajang festival Isen Mulang yang diselenggarakan setiap tahun dalam rangka merayakan hari jadi Provinsi Kalimantan Tengah.

Acara pembukaan ini ditutup dengan penyerahan piala bergilir oleh Bupati Barito Utara, H. Nadalsyah kepada Ketua Panitia pelaksana kegiatan H. Annisa Cahyawati serta pertunjukan tarian budaya oleh gabungan seluruh sanggar tari di Kabupaten Barito Utara. (rck)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media