header pta Baru

MENGGAPAI BERKAH RAMADHAN DAN AMPUNAN ALLAH DITENGAH PANDEMI COVID-19

Written by Saiful Imran on . Posted in Kuala Pembuang

Written by Saiful Imran on . Hits: 517Posted in Kuala Pembuang

MENGGAPAI BERKAH RAMADHAN DAN AMPUNAN ALLAH

DITENGAH PANDEMI COVID-19

  

Kuala Pembuang, Senin, 27 April 2020, Ramadhan telah tiba, ditengah cerahnya suasana siang, setelah selesai melakukan sholat zuhur berjamaah, Ketua Pengadilan Agama Kuala Pembuang, Roni Fahmi, S.Ag. MA bersama seluruh Pegawai melaksanakan kegiatan tausyiah Ramadhan. Acara ini merupakan bagian dari beberapa rangkaian kegiatan yang telah diagendakan untuk mengisi bulan Ramdhan tahun 1441 Hijriyah ini. Dalam kesempatan ini Roni Fahmi mendapat gilirian pertama untuk memberikan kultum. Tausyiah disampaikan secara on-line melalui aplikasi zoom meeting dan Tema yang diangkat dalam kultum ini adalah menggapai berkah Ramadhan dan ampunan Allah ditengah Pandemic Covid-19.

C:\Berita\foto\Kultum 1441.jpg

Foto saat kegiatan tausyiah ramadhan

Dalam kultum ini, Roni Fahmi mengajak kepada seluruh pegawai untuk selalu  bersyukur dan bersabar dalam menjalankan puasa Ramadhan tahun ini karena situasi dan kondisi yang kurang kondusif ditengah merebaknya virus corana-19 dengan tidak mengurangi kegembiraan dan peningkatan kualitas ibadah kepada Allah SWT. ,”Alhamdulillah kita masih anugerahkan oleh Allah umur panjang, betapa berbahagianya kita berjumpa lagi dengan bulan ramadhan, bulan Mulia yang penuh berkah dan ampunan, bulan diturunkannya Al-qur’an yang menjadi petunjuk bagi manusia, bulan dimana pintu-pintu syurga dibuka, pintu neraka ditutup, syeitan dibelenggu, pahala dilipatgandakan, doa doa hamba Allah dikabulkan, bulan dimana ada malam lailatul-qadar yaitu satu malam yang nilainya lebih mulia dari seribu bulan, namun dalam situasi pandemic ini keyakinan tidak boleh goyah, iman tidak boleh melemah kita harus tetap sabar dan syukur, semoga wabah covid-19 ini segera berlalu.”

“Pandemic virus covid-19 telah “memaksa” kita untuk sementara waktu tidak melaksanakan tarawih dan tadarrus al-qur’an secara berjamaah di masjid atau mushalla, tidak terdengar lagi indahnya lantunan bacaan al-qur’an yang menggetarkan qalbu saling bersahutan dari satu langgar ke langgar lain, begitu juga ceria, senda gurau suara anak-anak biasanya begitu riang menghias sholat isya dan tarawih, namun keadaan ini tidak mengurangi semangat kita untuk memperoleh keberkahan dalam bulan Ramadhan”. lanjut Roni

Diakhir tausyiah,Roni mengajak seluruh aparatur PA. Kuala Pembuang   memanfaatkan ramadhan ini dengan sebaik-baiknya untuk bertaubat atas salah dan khilaf, mengisi bulan Ramadhan dengan kegiatan ibadah untuk menggapai berkah, rahmat dan kemuliaannya sehingga diakhir Ramadhan kita akan kembali kepada fitrah manusia suci, insan yang Muttaqin.(Redaksi/IT).

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media