header pta Baru

Ketua Pengadilan Agama Kuala Kurun Mengikuti Webinar Akses dan Layanan Keadilan Bagi Perempuan dan Penyandang Disabilitas yang di Laksanakan BADILAG dan di Dukung Oleh AIPJ2

Written by PA Kuala Kurun on . Posted in Kuala Kurun

Written by PA Kuala Kurun on . Hits: 329Posted in Kuala Kurun

Ketua Pengadilan Agama Kuala Kurun Mengikuti Webinar Akses dan Layanan Keadilan Bagi Perempuan dan Penyandang Disabilitas yang di Laksanakan BADILAG dan di Dukung Oleh AIPJ2

Kuala Kurun│pa-kualakurun.go.id

Rabu, 29 September 2021 Ketua Pengadilan Agama Kuala Kurun mengikuti webinar Sosialisasi Gugatan Mandiri dan e-court dengan tema Meningkatkan Akses Keadilan dan Layanan Keadilan Bagi Paralegal, Perempuan dan Penyandang Disabilitas secara virtual di ruang kerja Ketua Pengadilan Agama Kuala Kurun.

Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan himne Mahkamah Agung, yang dilanjutkan oleh pembacaan doa. Acara dibuka oleh Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama RI, Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H., M.H. yang juga sebelum acara dimulai meluncurkan layanan disabilitas Pengadilan Agama Kab. Malang. Pada saat membuka acara Pak Dirjen Badan Peradilan Agama RI menyampaikan tentang Kebijakan Direktorat Jenderal Badilag dalam Peningkatan Access to Justice bagi kelompok masyarakat rentan. Ada 8 program prioritas, yaitu APM, Manajemen dan Peningkatan Kualitas SDM, Optimalisasi SIPP, Reformasi Birokrasi dan ZI, Pemanfaatan TI dan Keterbukaan Informasi, Akses terhadap keadilan, Peningkatan pelayanan publik dan perwujudan Court Excellence.

Selanjutnya Dirjen Pembinaan Administrasi Peradilan Agama Dirjen Badilag, Dr. Dra. Nur Djannah Syaf, S.H., M.H yang menyampaikan materi dengan tema tentang “Peradilan Elektronik, Gugatan Mandiri, dan Posbakum”. Beliau menyampaikan bahwa peradilan elektronik adalah basis dari keberhasilan dalam transformasi menuju peradilan yang transparan, efektif, efisien dan akuntabel. Beliau juga memberitahukan akan ada versi baru dari gugatan mandiri yang dapat mempermudah dan memberikan lebih banyak pilihan.

Ketua Pengadilan Agama Kabupaten Malang yang menjelaskan tentang berbagai hal salah satunya tentang e-court, dan hanya sedikit pencari keadilan perorangan yang mendaftar di Kab. Malang. Selanjutnya pemateri ada dari tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan, Mahfudz, S.Kom, M.Eng. yang menjelaskan tentang meningkatkan akses dan layanan keadilan bagi perempuan dan disabilitas. Beliau menjelaskan tentang kondisi kerangka penanggulangan kemiskinan di Indonesia, Perlindungan sosial dengan data terpadu, dan pemutakhiran data terpadu.

Setelah ketiga pemateri selesai mmberikan materi, Co-Direktur Yayasan Pekka, SAPDA, dan Posbakum UIN Bandung memberikan tanggapan tentang materi yang telah diberikan. Setelah itu adalah sesi tanya jawab yang dilanjutkan lagi oleh pemateri dari Penasihat Senior AIPJ2, Cate Sumner yaitu tentang peran CSO/DPO dalam menjembatani Pencari Keadilan dan Pengacara Posbakum dalam mengakses e-Court dan gugatan mandiri. Acara ditutup oleh Direktur Jenderal Badan Peradilan Agaam RI, Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H., M.H.

“Bravo PA Kuala Kurun!” (SE - TI)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media