header pta Baru

Bulan Juli Tiba, Kabar Bahagia Datang Untuk Ketua PA Kuala Kurun

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Posted in Kuala Kurun

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Hits: 473Posted in Kuala Kurun

 Bulan Juli Tiba, Kabar Bahagia Datang Untuk Ketua PA Kuala Kurun

C:UsersUserPicturesScreenshotsScreenshot (22).png

Kuala Kurun│pa-kualakurun.go.id

Kuala Kurun –  Akhirnya hari yang ditunggu-tunggu tiba juga di bulan Juli 2020 yaitu hasil TPM untuk Pimpinan Pengadilan Agama Kelas IB sesuai surat Nomor 2567/DJA/KP.04.6/7/2020 tentang Hasil Rapim dan TPM Hakim pada Lingkungan Peradilan Agama tertanggal 15 Juli 2020. Siapa yang tidak kenal dengan sosok beliau yang penuh dengan jiwa pimpinan,bersehaja,semangat dan penuh percaya diri tidak lain yaitu Muhammad Aliyuddin, S.Ag., M.H. yang sering disapa bapak Ali, selaku Ketua Pengadilan Agama Kuala Kurun dimana memulai karirnya sebagai Pimpinan Pengadilan Agama, mulai dari Wakil Ketua hingga Ketua. Tinggal menunggu beberapa pekan lagi beliau akan kembali menjadi Wakil Ketua di Pengadilan Agama Sungailiat Kelas IB sesuai dengan harapan.

Tidak sia-sia beliau yang bulan kemarin mengikuti tes Profile Asessment Fit and Proper Test tahap II Calon Pimpinan Pengadilan Agama Kelas IB secara online kurang lebih dalam waktu 1 minggu dengan meraih peringkat ke-3 dari 50 peserta. Kini beliau ditempatkan di PA Sungailiat ibu kota dari Kabupaten Bangka Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Terlihat jelas di wajah Ketua PA Kuala Kurun yang sekarang sedang berbahagia. Dulu pernah sewaktu menjabat sebagai Hakim di PA Kuala Tungkal sehingga tidak asing lagi dengan Kepulauan Bangka Belitung.

 

Muhammad Aliyuddin, S.Ag., M.H. mengatakan: “Saya sangat bersyukur dan bangga apa yang sudah saya raih selama ini tidak lain dari dukungan-dukungan dan doa dari keluarga besar PA Kuala Kurun. Banyak kenang-kenangan dan memori cerita di Pengadilan Agama Kuala Kurun yang tidak pernah akan saya lupakan. Harapan saya dengan pindah tugas yang baru di Sungailiat adalahbertambahnya ilmu yang didapat dan berkah. Sehingga bisa menjalankan tugas sebagai wakil ketua dengan baik lancar serta bermanfaat untuk semua orang, “kata Muhammad Aliyuddin.

“Bravo PA Kuala Kurun!” (NV - TI).

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media