header pta Baru

445. PA Kuala Kapuas  Mengikuti  Kegiatan Pembinaan Teknis Administrasi dan Persidangan/Diskusi Hukum  Di Hotel Aquarius Sampit

Written by PA Kuala Kapuas on . Posted in Kuala Kapuas

Written by PA Kuala Kapuas on . Hits: 420Posted in Kuala Kapuas

Kuala Kapuas| www.pa-kualakapuas.go.id

Selama 3 hari  07 s.d 09 Desember 2021 Ketua Mohammad Anton Dwi Putra, S.H., M.H., Hakim Ahmad Rafuan, S.Sy. dan Panitera Pengadilan Agama Kuala Kapuas H. Said Harli, S.Ag. mengikuti Kegiatan Pembinaan Teknis Administrasi dan Persidangan/Diskusi Hukum yang dilaksanakan  oleh PTA Palangka Raya bertempat di Hotel Aquarius Sampit, berdasarkan Surat Ketua PTA Palangka Raya Nomor: W16-A/1701/HK.00/XI/2021 tanggal 30 November 2021 Perihal Pembinaan Teknis Administrasi dan Persidangan /Diskusi Hukum Tahun 2021.

Kegiatan ini diikuti oleh Ketua, Wakil Ketua, Hakim dan Panitera Pengadilan Agama se Kalteng serta Panitia daerah dari PTA Palangka Raya, dibuka dan ditutup secara langsung oleh Ketua PTA Palangka Raya Dr. H. Samparaja, S.H., M.H.

Pada kegiatan tersebut dilaksanakan diskusi berkas secara silang yang dibagi menjadi 4 sesi, Pengadilan Agama penyaji adalah Pengadilan Agama Pangkalan Bun sebagai Pembahas I Pengadilan Agama Kuala Pembuang dan Pengadilan Agama Kuala Kurun sedangkan Pembahas II Pengadilan Agama Sampit materinya adalah perkara Itsbat Nikah. Pengadilan Agama Sampit sebagai Pembahas I Pengadilan Agama Tamiang Layang dan Pengadilan Agama Kasongan sedangkan Pembahas II Pengadilan Agama Kuala Kapuas materinya adalah Harta Bersama, Pengadilan Agama Muara Teweh sebagai Pembahas I Pengadilan Agama Pulang Pisau dan Pengadilan Agama Nanga Bulik sedangkan Pembahas II Pengadilan Agama Palangka Raya dan Pengadilan Agama Pangkalan Bun materinya adalah Waris. Kemudian Pengadilan Agama Kuala Kapuas sebagai Pembahas I Pengadilan Agama Sukamara dan Pengadilan Agama Buntok sedangkan Pembahas II Pengadilan Agama Muara Teweh materinya Cerai Talak, masing-masing alokasi waktu disetiap sesinya adalah 90 menit. Penyajian berkas 10 menit, Pembahas I 20 menit, Pembahas II 10 menit, Audiens 10 menit, selanjutnya jawaban Penyaji 10 menit terakhir Narasumber 30 menit.  (isn)

 

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media