Harap Tunggu...

» Palangka Raya » PESAN APEL SORE : KERAMAH TAMAHAN KUNCI SUKSES DAKWAH RASULULLAH SAW
PESAN APEL SORE : KERAMAH TAMAHAN KUNCI SUKSES DAKWAH RASULULLAH SAW
  

PESAN APEL SORE : KERAMAH TAMAHAN KUNCI SUKSES DAKWAH RASULULLAH SAW

Palangka Raya│pa-palangkaraya.go.id
Mengakhiri rangkaian aktifitas selama seminggu Pengadilan Agama Palangka Raya dengan melakukan apel Jum’at sore. Kegiatan rutin tersebut berlangsung di halaman kantor Pengadilan Agama Palangka Raya di Jalan Kapten Piere Tendean tepat pada pukul 16.00 WIB, dengan diikuti oleh para hakim, seluruh aparatur dan pegawai PPPK Pengadilan Agama Palangka Raya. (19/09/2025).

Bertindak sebagai Pembina Apel H.M. Sa’dan, S.Ag selaku Wakil Ketua Pengadilan Agama Palangka Raya dengan pemimpin apel sdr. Ahmad Basuni (P3K) dan Dwi Umardhani, S.Sos, sebagai pembaca 8 (delapan) Nilai Utama Mahkamah Agung dilanjutkan dengan yel yel Mahkamah Agung, yel-yel Badilag, yel-yel PTA Palangka Raya dan motto Pengadilan Agama Palangka Raya, yang diikuti oleh seluruh peserta apel sore.

Dalam amanatnya H.M. Sa’dan, S.Ag menyampaikan kelemah-lembutan adalah salah satu kunci sukses dakwah Rasulullah SAW, karena dengan bersikap lemah lembut, tutur kata santun, dan perilaku ramah, beliau mampu menarik simpati, membuat masyarakat Qurais yang berwatak keras pada saat itu menerima Islam secara sukarela, dan mendakwahinya dengan cara yang baik sesuai tuntunan Al- Qur’an. Ungkapnya.

Menurut beliau sikap lemah lembut yang dipraktikkan Rasulullah SAW ini menjadi teladan penting yang harus diikuti oleh kita, terutama dalam kontek pelayanan di meja PTSP Pengadilan Agama Palangka Raya. Penerapan 5S (senyum, salam, sapa, sopan, santun) adalah praktik pelayanan yang ramah dan hangat kepada masyarakat pencari keadilan dengan menggunakan kelima prinsip tersebut secara konsisten dalam setiap interaksi akan menciptakan suasana yang nyaman serta meningkatkan kualitas pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat. Ungkapnya.
Menutup pesan sorenya beliau mengutip firman Allah dalam Q.S. Ali Imran : 159 yang artinya: “Maka disebabkan rahmat dari Allah-lah kamu berlaku lemah lembut terhadap mereka. Sekiranya kamu bersikap keras lagi berhati kasar, tentulah mereka menjauhkan diri dari sekelilingmu. Karena itu maafkanlah mereka, mohonkanlah ampun bagi mereka, dan bermusyawarahlah dengan mereka dalam urusan itu.