–
Panitera Pengganti Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya Ikuti Rapat Monitoring Kepaniteraan di Pengadilan Agama Pulang Pisau

Pulang Pisau Kamis (18/12/2025) pukul 15.00 bertempat di Ruang Panitera Pengadilan Agama Pulang Pisau. Sebagai Panitera Pengganti Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya Hj. Ai Sundayati, S.Ag. yang diperbantukan di Pengadilan Agama Pulang Pisau, mengikuti rapat monitoring guna mengidentifikasi kendala serta mencari solusi atas permasalahan yang terjadi dalam ruang lingkup kepaniteraan.
Rapat monitoring ini menjadi forum evaluasi dan koordinasi untuk membahas hambatan-hambatan teknis maupun administratif yang dihadapi, sekaligus merumuskan langkah-langkah penyelesaian yang tepat demi meningkatkan kinerja dan tertib administrasi kepaniteraan.
Hasil dari rapat monitoring tersebut selanjutnya akan disampaikan kepada Ketua Pengadilan Agama Pulang Pisau untuk mendapatkan bimbingan dan petunjuk lebih lanjut. Diharapkan, melalui arahan pimpinan, permasalahan yang ada dapat segera ditindaklanjuti dan ke depannya tidak kembali terjadi kendala serupa.
Melalui kegiatan ini, Pengadilan Agama Pulang Pisau terus berkomitmen untuk melakukan perbaikan berkelanjutan dalam rangka mewujudkan pelayanan peradilan yang profesional, efektif, dan akuntabel.
“C.A.T (Cepat, Aktual dan Terpercaya), AI /Timred”