Harap Tunggu...

» Tamiang Layang » GESIT PENGADILAN AGAMA TAMIANG LAYANG AGENDAKAN SIDANG KELILING
GESIT PENGADILAN AGAMA TAMIANG LAYANG AGENDAKAN SIDANG KELILING
  

Tamiang Layang, Kamis 29 Januari 2026. Memasuki awal tahun anggaran 2026, Pengadilan Agama Tamiang Layang bergerak cepat dalam memperkuat akses keadilan bagi masyarakat di Kabupaten Barito Timur. Melalui semangat (GESIT) Gerakan Efektif, Sinergi, Integritas, dan Transparan, lembaga peradilan ini resmi mengagendakan kembali program Sidang Keliling atau sidang di luar gedung untuk menjangkau wilayah-wilayah yang jauh dari pusat perkantoran Pengadilan Agama Tamiang Layang. Sidang keliling kali ini akan dilaksanakan di (KUA) Kantor Urusan Agama Kecamatan Dusun Tengah yang sebelumnya telah dilakukann koordinasi dengan petugas KUA.

Agenda ini merupakan bagian dari tindak lanjut Rapat Sosialisasi DIPA Tahun Anggaran 2026 yang telah dilaksanakan pada awal Januari lalu. Ketua Pengadilan Agama Tamiang Layang menegaskan bahwa program ini adalah wujud nyata komitmen institusi untuk memberikan pelayanan prima yang cepat dan biaya ringan, terutama bagi masyarakat yang memiliki kendala jarak dan transportasi.

“Kami ingin memastikan bahwa setiap warga Barito Timur, tanpa kecuali, mendapatkan hak hukumnya dengan mudah. Sidang keliling ini bukan sekadar rutinitas, tapi upaya kami menjemput bola untuk melayani masyarakat Barito Timur secara langsung,” ujar Panitera dalam Briefing Awal Tahun 2026.
Selain pelaksanaan sidang, Pengadilan Agama Tamiang Layang juga terus menghadirkan berbagai terobosan, termasuk inovasi terbaru bertajuk “Rama Tamla” (Radio Malam Jumat PA Tamiang Layang) sebagai sarana edukasi hukum kepada publik secara lebih santai dan luas yang akan rilis pada malam ini. 🦋