Tamiang Layang, Senin 12 Januari 2026 Pengadilan Agama Tamiang Layang Kembali menggelar Apel Pagi yang diikuti oleh Seluruh Aparatur Pengadilan Agama Tamiang Layang. Ketua Pengadilan Agama Tamiang Layang menyampaikan amanat yang menekankan pentingnya pembelajaran berkelanjutan dengan motto internasional “STAY HUNGRY AND STAY FOOLISH”, beliau menjelaskan bahwa “Stay Hungry atau Tetap Lapar ” berarti tetap lapar akan ilmu, pengalaman, dan peluang serta jangan pernah puas dengan pencapaian atau pengetahuan yang ada, teruslah mencari hal-hal baru untuk dipelajari dan dikejar dalam karier maupun pelayanan publik. “Stay Foolish atau Tetap Bodoh” dimaknai sebagai sikap rendah hati. Ketua mengajak seluruh Aparatur untuk selalu menganggap diri masih relatif bodoh agar tidak arogan dan senantiasa belajar, memperbaiki diri, serta terbuka terhadap masukan dari berbagai pihak.
Kedua konsep tersebut dirangkai dengan penekanan pada nilai-nilai BerAKHLAK, yaitu landasan Perilaku Aparatur Sipil Negara. Ketua Pengadilan Agama Tamiang Layang menyoroti bahwa salah satu nilai BerAKHLAK yang penting adalah Kompeten, sehingga profesionalisme dan kemampuan menjadi fokus utama dalam tugas sehari-hari. Amanat ini disampaikan sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas layanan pada Pengadilan Agama Tamiang Layang, sekaligus mendorong Aparatur Pengadilan Agama Tamiang Layang untuk terus mengembangkan diri demi pelayanan yang lebih baik untuk masyarakat. Penggugah semangat ini diharapkan dapat memperkuat budaya kerja yang berintegritas, rendah hati, dan berorientasi pada pembelajaran berkelanjutan.” (ipt)
