Wahyudi Pimpin Doa Bersama pada Apel Jumat Sore Pengadilan Agama Sampit

Sampit│pa-sampit.go.id
Pengadilan Agama Sampit Kelas IB melaksanakan apel rutin Jumat sore pada Jumat, 19 Desember 2025, bertempat di halaman kantor Pengadilan Agama Sampit. Apel berlangsung dengan tertib dan penuh khidmat serta diikuti oleh seluruh aparatur pengadilan.
Pada apel tersebut, pegawai Wahyudi dipercaya untuk memimpin doa bersama. Dengan penuh kekhusyukan, doa dipanjatkan sebagai bentuk rasa syukur atas kelancaran pelaksanaan tugas selama sepekan sekaligus memohon perlindungan dan kemudahan dalam menjalankan amanah ke depan.
Doa bersama menjadi bagian penting dalam rangkaian apel Jumat sore, sebagai sarana memperkuat nilai spiritual, kebersamaan, serta meningkatkan keimanan dan ketakwaan seluruh aparatur Pengadilan Agama Sampit.
Melalui kegiatan apel rutin yang disertai doa bersama, Pengadilan Agama Sampit Kelas IB terus menanamkan nilai-nilai kedisiplinan, kebersamaan, dan integritas, guna mendukung terwujudnya pelayanan peradilan yang profesional dan berkeadilan bagi masyarakat.
PA Sampit : Bahalap, Bahalap, Bahalap !