Linda Arianti, S.Pi. Pimpin Jalannya Apel Jumat Sore di Pengadilan Agama Sampit

Sampit│pa-sampit.go.id
Pengadilan Agama Sampit Kelas IB kembali melaksanakan apel rutin Jumat sore pada Jumat, 19 Desember 2025, yang bertempat di halaman kantor Pengadilan Agama Sampit. Kegiatan apel berlangsung dengan tertib dan khidmat sebagai bagian dari upaya menjaga kedisiplinan serta memperkuat kebersamaan seluruh aparatur.
Pada kesempatan tersebut, pegawai Pengadilan Agama Sampit, Linda Arianti, S.Pi., dipercaya bertugas sebagai Master of Ceremony (MC). Dengan pembawaan yang tenang dan komunikatif, Linda Arianti memandu seluruh rangkaian apel dari awal hingga akhir sehingga kegiatan dapat berjalan lancar dan terstruktur.
Apel Jumat sore diikuti oleh pimpinan, hakim, pejabat struktural dan fungsional, serta seluruh pegawai Pengadilan Agama Sampit. Kegiatan ini menjadi sarana evaluasi singkat pelaksanaan tugas selama sepekan sekaligus peneguhan komitmen untuk terus meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat.
Melalui pelaksanaan apel rutin, Pengadilan Agama Sampit Kelas IB berkomitmen menjaga budaya kerja yang disiplin, profesional, dan berintegritas, sejalan dengan nilai-nilai yang diusung oleh Mahkamah Agung Republik Indonesia.
PA Sampit : Bahalap, Bahalap, Bahalap !