Harap Tunggu...

» Sampit » 7. Penguatan Integritas, Aparatur PA Sampit Laksanakan Pembacaan 8 Nilai Utama Mahkamah Agung pada Apel Senin Pagi
7. Penguatan Integritas, Aparatur PA Sampit Laksanakan Pembacaan 8 Nilai Utama Mahkamah Agung pada Apel Senin Pagi
  

Penguatan Integritas, Aparatur PA Sampit Laksanakan Pembacaan 8 Nilai Utama Mahkamah Agung pada Apel Senin Pagi

Sampit│pa-sampit.go.id

Pengadilan Agama Sampit Kelas IB melaksanakan apel Senin pagi yang dirangkaikan dengan pembacaan 8 Nilai Utama Mahkamah Agung (MA) pada Senin, 29 Desember 2025. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh aparatur dan berlangsung dengan tertib serta penuh khidmat di halaman kantor Pengadilan Agama Sampit.

Pembacaan 8 Nilai Utama Mahkamah Agung dilaksanakan sebagai bentuk penguatan komitmen aparatur peradilan dalam menjalankan tugas dan fungsi secara profesional, berintegritas, serta berorientasi pada pelayanan publik. Seluruh aparatur mengikuti pembacaan nilai-nilai tersebut dengan sikap tegap dan penuh kesadaran akan pentingnya menjadikan nilai MA sebagai pedoman dalam bekerja.

Delapan Nilai Utama Mahkamah Agung yang dibacakan meliputi prinsip-prinsip dasar yang harus senantiasa diimplementasikan dalam setiap pelaksanaan tugas, baik dalam pelayanan administrasi maupun pelayanan kepada para pencari keadilan. Kegiatan ini juga menjadi sarana pengingat bersama akan tanggung jawab moral dan etika aparatur peradilan.

Melalui pembacaan 8 Nilai Utama MA pada apel Senin pagi ini, diharapkan seluruh aparatur Pengadilan Agama Sampit Kelas IB semakin memperkuat integritas, disiplin, dan semangat kebersamaan, khususnya dalam memberikan pelayanan yang prima, adil, dan berkeadilan kepada masyarakat.

PA Sampit : Bahalap, Bahalap, Bahalap !