Harap Tunggu...

» Sampit » 233. Pengadilan Agama Sampit Laksanakan Service AC Condensor Ruangan Kesekretariatan
233. Pengadilan Agama Sampit Laksanakan Service AC Condensor Ruangan Kesekretariatan
  

Pengadilan Agama Sampit Laksanakan Service AC Condensor Ruangan Kesekretariatan

Sampit│pa-sampit.go.id

Sampit – Dalam upaya menjaga kenyamanan dan kelancaran aktivitas kerja, Pengadilan Agama Sampit Kelas IB melaksanakan service AC condensor di ruangan Kesekretariatan. Kegiatan ini merupakan bagian dari perawatan rutin sarana dan prasarana kantor guna memastikan fasilitas penunjang kerja tetap berfungsi dengan baik.

Service AC condensor meliputi pembersihan unit, pengecekan sistem pendingin, serta memastikan kinerja AC berjalan optimal. Dengan perawatan ini, diharapkan suhu ruangan Kesekretariatan menjadi lebih sejuk dan nyaman bagi aparatur dalam menjalankan tugas administrasi dan kesekretariatan.

Melalui kegiatan perawatan fasilitas ini, Pengadilan Agama Sampit Kelas IB berkomitmen untuk terus menjaga lingkungan kerja yang nyaman dan kondusif, sehingga dapat mendukung peningkatan kinerja serta kualitas pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan.