Harap Tunggu...

» Pulang Pisau » 789. PA Pulang Pisau mempunyai Inovasi baru yang bernama DEKAT
789. PA Pulang Pisau mempunyai Inovasi baru yang bernama DEKAT
  

 PA Pulang Pisau mempunyai Inovasi baru yang bernama DEKAT

 

Pulang Pisau | pa-pulangpisau.go.id

Jumat, 21 November 2025. Pengadilan Agama Pulang Pisau resmi memperkenalkan inovasi pelayanan terbaru yang diberi nama DEKAT (Deteksi Kaum Rentan). Inovasi ini dikembangkan sebagai langkah proaktif dalam meningkatkan kualitas layanan, khususnya dalam memberikan kemudahan akses bagi masyarakat rentan yang akan berkunjung ke Pengadilan Agama Pulang Pisau.

Melalui DEKAT, petugas dapat mengetahui lebih awal rencana kedatangan pengguna layanan, sehingga instansi dapat mempersiapkan kebutuhan dan fasilitas yang diperlukan, seperti pendampingan, kursi roda, jalur khusus, hingga layanan prioritas lainnya. Dengan sistem ini, pelayanan menjadi lebih cepat, terarah, dan ramah terhadap seluruh lapisan masyarakat.

Peluncuran DEKAT diharapkan semakin memperkuat peran PA Pulang Pisau dalam mewujudkan pelayanan prima dan mendukung pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).

“C.A.T (Cepat, Aktual, dan Terpercaya).” AMJ/RedTim