Harap Tunggu...

» Pulang Pisau » 233. Semangat Pagi dan Komitmen Bersama Warnai Briefing Rutin Pengadilan Agama Pulang Pisau
233. Semangat Pagi dan Komitmen Bersama Warnai Briefing Rutin Pengadilan Agama Pulang Pisau
  

Semangat Pagi dan Komitmen Bersama Warnai Briefing Rutin Pengadilan Agama Pulang Pisau


Pulang Pisau | pa-pulangpisau.go.id

Selasa (27/01/2026) Pengadilan Agama Pulang Pisau kembali melaksanakan briefing rutin, yang diikuti oleh seluruh aparatur Pengadilan Agama Pulang Pisau mulai dari Pimpinan, Hakim, Pejabat Struktural dan Fungsional, CPNS, PPPK, Tenaga Keamanan hingga Tenaga Kebersihan. Kegiatan ini menjadi sarana untuk memperkuat koordinasi serta menumbuhkan semangat kerja di lingkungan satuan kerja.

Briefing rutin diawali dengan yel-yel bersama yang membangkitkan semangat dan kekompakan aparatur. Suasana penuh energi tersebut mencerminkan kesiapan seluruh pegawai dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan.


Dalam kesempatan tersebut, pimpinan menyampaikan arahan terkait pentingnya komitmen bersama dalam melaksanakan tugas kedinasan. Seluruh aparatur diingatkan untuk senantiasa menjaga integritas, disiplin, serta profesionalisme sebagai aparatur peradilan, sejalan dengan nilai-nilai organisasi dan budaya kerja yang telah ditetapkan.

Melalui pelaksanaan briefing rutin ini, diharapkan seluruh aparatur Pengadilan Agama Pulang Pisau dapat terus meningkatkan kinerja, memperkuat kebersamaan, serta konsisten memberikan pelayanan yang prima dan berkeadilan kepada masyarakat.

“C.A.T (Cepat, Aktual dan Terpercaya), Mry/Timred”