Harap Tunggu...

» Pulang Pisau » 232. Khidmat Menutup Briefing, Tesar Satria Nugraha Pimpin Pembacaan Doa
232. Khidmat Menutup Briefing, Tesar Satria Nugraha Pimpin Pembacaan Doa
  

Khidmat Menutup Briefing, Tesar Satria Nugraha Pimpin Pembacaan Doa


Pulang Pisau | pa-pulangpisau.go.id

Selasa, (27/01/2026) Kegiatan briefing rutin Pengadilan Agama Pulang Pisau kembali dilaksanakan yang mana briefing berlangsung dengan tertib dan penuh khidmat. Rangkaian kegiatan briefing tersebut ditutup dengan pembacaan doa yang dilaksanakan setelah penyampaian amanat pimpinan.

Pada briefing rutin minggu ini, petugas pembaca doa adalah Tesar Satria Nugraha, S.H. Pembacaan doa dilaksanakan sebagai bentuk ikhtiar dan pengharapan agar seluruh aparatur Pengadilan Agama Pulang Pisau senantiasa diberikan kesehatan, kelancaran, serta kemudahan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab kedinasan.


Suasana khusyuk menyertai pembacaan doa yang menandai berakhirnya kegiatan briefing. Momen ini menjadi pengingat pentingnya menanamkan nilai-nilai spiritual dalam setiap pelaksanaan tugas, guna mendukung terwujudnya aparatur peradilan yang berintegritas dan profesional.

Melalui pembiasaan pembacaan doa di setiap kegiatan briefing rutin, Pengadilan Agama Pulang Pisau terus berupaya menjaga keseimbangan antara kinerja dan spiritualitas dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat pencari keadilan.

“C.A.T (Cepat, Aktual dan Terpercaya), Mry/Timred”