–
Kasubbag Kepegawaian dan Ortala PA Pulang Pisau Selesaikan SKP Tahunan 2025 Tepat Waktu dengan Nilai Baik

Pulang Pisau – Kepala Sub Bagian Kepegawaian, Organisasi dan Tata Laksana Pengadilan Agama Pulang Pisau telah menyelesaikan Realisasi Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) Tahunan Tahun 2025 tepat waktu sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Penyusunan dan penilaian SKP Tahunan tersebut merupakan bagian penting dalam sistem manajemen kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) guna mengukur capaian kinerja, kedisiplinan, serta kontribusi pegawai terhadap pencapaian tujuan organisasi. Berdasarkan hasil penilaian, Kasubbag Kepegawaian dan Ortala PA Pulang Pisau memperoleh nilai dengan kategori baik dan sesuai ekspektasi.
Capaian ini mencerminkan komitmen dan konsistensi Kasubbag Kepegawaian dan Ortala dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab, khususnya dalam mendukung kelancaran administrasi kepegawaian dan penguatan tata kelola organisasi.
Ketepatan waktu dalam penyelesaian SKP Tahunan juga menunjukkan kepatuhan terhadap regulasi kepegawaian. Dengan selesainya SKP Tahunan Tahun 2025 ini, diharapkan kinerja Sub Bagian Kepegawaian, Organisasi dan Tata Laksana PA Pulang Pisau ke depan semakin optimal dalam mendukung terwujudnya pelayanan peradilan yang prima dan berintegritas.
“C.A.T (Cepat. Aktual. Terpercaya) TimRed/JA”