Harap Tunggu...

» Pulang Pisau » 149. Menguatkan Nilai Spiritual, Doa Bersama Mengiringi Apel Senin Pagi
149. Menguatkan Nilai Spiritual, Doa Bersama Mengiringi Apel Senin Pagi
  

Menguatkan Nilai Spiritual, Doa Bersama Mengiringi Apel Senin Pagi

Pembacaan doa yang di Pimpin oleh Tesar Satria Nugraha, S.H. dalam pelaksanaan apel Senin pagi di Pengadilan Agama Pulang Pisau yang diikuti oleh seluruh aparatur. Doa dipanjatkan sebagai ungkapan rasa syukur sekaligus permohonan kepada Tuhan Yang Maha Esa agar seluruh rangkaian kegiatan dan tugas yang dilaksanakan selama sepekan ke depan dapat berjalan dengan lancar.

Melalui doa tersebut, seluruh aparatur diajak untuk memohon kekuatan, kesehatan, serta kemudahan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai pelayan masyarakat pencari keadilan. Pembacaan doa juga menjadi momen refleksi agar setiap aparatur senantiasa diberikan keikhlasan, keteguhan iman, dan integritas dalam melaksanakan tugas kedinasan.

Dengan adanya pembacaan doa pada apel Senin pagi ini, diharapkan dapat menumbuhkan semangat kebersamaan serta memperkuat nilai spiritual dalam lingkungan kerja Pengadilan Agama Pulang Pisau. Nilai-nilai tersebut menjadi landasan penting dalam mewujudkan pelayanan peradilan yang profesional, berintegritas, dan berorientasi pada keadilan.

 “C.A.T (Cepat, Aktual dan Terpercaya), Gaw/Timred”