–
Dukung Administrasi Modern, Jurusita Pengganti PA Pulang Pisau Aktivasi Coretax

Pulang Pisau | pa-pulangpisau.go.id
(30/12/2025) Jurusita Pengganti Pengadilan Agama Pulang Pisau telah melaksanakan aktivasi akun Coretax sebagai bagian dari upaya mendukung tertib administrasi perpajakan dan pemenuhan kewajiban sebagai aparatur negara. Aktivasi Coretax ini dilakukan sesuai dengan ketentuan yang berlaku guna memastikan pengelolaan administrasi perpajakan berjalan secara akurat dan terintegrasi.
Dengan telah diaktifkannya Coretax, Jurusita Pengganti diharapkan dapat melaksanakan kewajiban perpajakan secara lebih tertib, transparan, dan tepat waktu. Langkah ini juga sejalan dengan komitmen Pengadilan Agama Pulang Pisau dalam mendukung transformasi digital serta meningkatkan kepatuhan aparatur terhadap sistem administrasi berbasis elektronik.
“C.A.T. (Cepat, Aktual, dan Terpercaya), PSN/Timred”