–
Komitmen Tingkatkan Pelayanan, Pengadian Agama Pulang Pisau Lengkapi Fasilitas Komputer

Pengadilan Agama Pulang Pisau terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat dengan melengkapi fasilitas komputer pada bagian pelayanan. Penyediaan sarana tersebut bertujuan untuk mendukung kelancaran tugas aparatur dalam pengelolaan administrasi perkara dan layanan lainnya, sehingga proses pelayanan dapat berlangsung lebih cepat, tertib, dan akurat.
Dengan tersedianya fasilitas komputer yang memadai, kinerja petugas pelayanan diharapkan semakin efektif dan efisien. Langkah ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Pengadilan Agama Pulang Pisau dalam mewujudkan pelayanan prima yang profesional, transparan, dan berorientasi pada kepuasan masyarakat pencari keadilan.
“C.A.T (Cepat, Aktual dan Terpercaya), Gaw/Timred”
1243. Konten TikTok Episode 3 Pengadilan Agama Pulang Pisau Selanjutnya