Harap Tunggu...

» Pulang Pisau » 1239. Kuasa Pengguna Anggaran Pengadilan Agama Pulang Pisau Ikuti Ujian Komprehensif PJJ PPK Hari Kelima
1239. Kuasa Pengguna Anggaran Pengadilan Agama Pulang Pisau Ikuti Ujian Komprehensif PJJ PPK Hari Kelima
  

Kuasa Pengguna Anggaran Pengadilan Agama Pulang Pisau Ikuti Ujian Komprehensif PJJ PPK Hari Kelima


Pulang Pisau, 15 Desember 2025 – Kuasa Pengguna Anggaran (PA) Pengadilan Agama Pulang Pisau mengikuti Ujian Komprehensif Pelatihan Jarak Jauh (PJJ) Diklat Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) pada hari kelima pelaksanaan pelatihan. Ujian tersebut dilaksanakan pada Senin, 01 Desember 2025, secara daring melalui Zoom Meeting, yang diikuti peserta dari tempat tugas masing-masing.

Ujian komprehensif dimulai pada pukul 08.00 hingga 09.30 WIB sebagai bentuk evaluasi akhir terhadap pemahaman peserta atas seluruh materi yang telah diberikan selama pelaksanaan PJJ PPK. Dalam ketentuan ujian, peserta diberikan dua kali kesempatan untuk mengulang apabila memperoleh nilai di bawah 65, guna memastikan capaian kompetensi yang ditetapkan.

Kegiatan ujian ini diselenggarakan oleh Balai Diklat Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BDPPK) Pontianak sebagai bagian dari rangkaian program peningkatan kompetensi aparatur di bidang pengadaan barang dan jasa pemerintah.

Melalui pelaksanaan ujian komprehensif ini, diharapkan peserta mampu menerapkan pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh secara optimal dalam pelaksanaan tugas sebagai Kuasa Pengguna Anggaran, dengan menjunjung tinggi prinsip profesionalisme, akuntabilitas, dan integritas.

 “C.A.T. (Cepat, Aktual, dan Terpercaya), RHY/Ses/Timred”