Harap Tunggu...

» Palangka Raya » Panitera PA Palangka Raya: Uji Kompetensi Posbakum Jadi Penentu Mutu Layanan Bantuan Hukum 2026
Panitera PA Palangka Raya: Uji Kompetensi Posbakum Jadi Penentu Mutu Layanan Bantuan Hukum 2026
  

Panitera PA Palangka Raya: Uji Kompetensi Posbakum Jadi Penentu Mutu Layanan Bantuan Hukum 2026

Palangka Raya, 23 Desember 2025 – Panitera Pengadilan Agama Palangka Raya, H. Iman Sahlani, S.Ag., menegaskan bahwa pelaksanaan uji kompetensi calon penyedia Pos Bantuan Hukum (Posbakum) Tahun Anggaran 2026 merupakan tahapan krusial dalam menjaga mutu layanan bantuan hukum bagi masyarakat pencari keadilan.

Sebagai salah satu penguji, H. Iman Sahlani menilai bahwa Posbakum memiliki peran strategis sebagai garda terdepan dalam membantu masyarakat memahami proses berperkara di pengadilan. Oleh karena itu, seleksi tidak hanya menitikberatkan pada kemampuan teknis hukum, tetapi juga integritas, kepekaan sosial, dan komitmen pelayanan.

“Melalui ujian tertulis dan wawancara, kami ingin memastikan bahwa lembaga yang terpilih nantinya benar-benar siap memberikan layanan Posbakum yang profesional, akuntabel, dan humanis,” ujar Panitera.

Uji kompetensi ini diikuti oleh tiga lembaga, yakni Posbakum ‘Aisyiyah Kalimantan Tengah, LKBH STIH Habaring Hurung Sampit, dan Perkumpulan Sahabat Hukum Palangka Raya. Seluruh peserta dinilai secara objektif oleh tim penguji guna melihat kesiapan kelembagaan, kualitas sumber daya manusia, serta pemahaman terhadap tugas dan fungsi Posbakum di lingkungan peradilan agama.

Lebih lanjut, H. Iman Sahlani menyampaikan bahwa proses seleksi ini merupakan bentuk tanggung jawab pengadilan dalam menjamin layanan bantuan hukum yang berkualitas dan tepat sasaran. “Harapannya, Posbakum yang terpilih nanti dapat bersinergi dengan pengadilan dalam mewujudkan pelayanan prima serta memperluas akses keadilan bagi seluruh lapisan masyarakat,” pungkasnya.