ONE ON ONE MEETING EVALUASI PELAKSANAAN ANGGARAN TRIWULAN IV TA 2025 BERSAMA KANWIL DJPb PROVINSI KALIMANTAN TENGAH
Palangka Raya │ pa-palangkaraya.go.id
Kamis, 20 November 2025 – Pengelola Keuangan Satuan Kerja Pengadilan Agama Palangka Raya hadiri undangan One on One Meeting Evaluasi Pelaksanaan Anggaran Triwulan IV Tahun Anggaran 2025 bersama dengan Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Kalimantan Tengah. Pada sesi acara tersebut dihadiri oleh beberapa satuan kerja di bawah Lembaga Mahkamah Agung diantaranya adalah dari satuan kerja Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya, Pengadilan Negeri Palangka Raya serta Pengadilan Agama Palangka Raya.
Pada acara tersebut satuan kerja Pengadilan Agama Palangka Raya dihadiri oleh Bapak Misran, S.H. selaku Kuasa Pengguna Anggaran serta Saputri Rizki, A.Md.Ak selaku pengelola keuangan atau Pengolah Data Informasi pada Pengadilan Agama Palangka Raya.
Tujuan diadakan kegiatan ini adalah untuk mengawal pelaksanaan anggaran strategis serta mendiskusikan sejumlah hambatan pengelolaan keuangan yang ada pada satuan kerja di wilayah DJPb Provinsi Kalimantan Tengah. Acara One on One Meeting Evaluasi Pelaksanaan Anggaran Triwulan IV Tahun Anggaran 2025 berlangsung dengan lancar di Ruang Rapat Kanwil DJPb Provinsi Kalimantan Tengah.
Hal-hal penting yang dibahas dalam pertemuan One on One Meeting diantaranya adalah mengenai progres penyerapan anggaran yang sudah atau belum dijalankan pada satuan kerja, langkah-langkah akhir tahun, Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA), serta proyeksi capaian output pada masing-masing satuan kerja yang hadir pada acara tersebut.
Kegiatan tersebut berlangsung lancar, satu per satu satuan kerja secara One on One Meeting untuk tanya jawab serta diskusi mengenai Evaluasi Pelaksanaan Anggaran dengan pihak Kanwil DJPb Provinsi Kalimantan Tengah serta didengarkan dengan satuan kerja lain yang hadir.
Pada kesempatan tersebut yang menjadi pembicara pada One on One Meeting dari Kanwil DJPb Provinsi Kalimantan Tengah yaitu Bapak Kartono selaku Kepala Seksi Pembinaan Pelaksanaan Anggaran 1B serta ibu Siti Aslamah Hidayatudiniyah.
“Nilai IKPA yang ada di satuan kerja Pengadilan Agama Palangka Raya 402421 per Triwulan III Tahun 2025 mencapai 97,29. Hal ini sudah masuk kategori Sangat Baik karena nilai sudah mencapai lebih dari 95.” Ungkap Bapak Kartono menjelaskan.
Pada kesempatan tersebut satuan kerja Pengadilan Agama Palangka Raya juga menerima masukan dan evaluasi agar penyerapan anggaran dapat terserap maksimal sampai dengan akhir tahun serta nilai IKPA yang baik satuan kerja 402421 dan 402422 dapat mencapai maksimal.
“Acara ini sangat membantu bagi satuan kerja, sangat bermanfaat dan bagus sekali untuk mengevaluasi serta dapat memberi saran untuk kinerja anggaran satuan kerja yang lebih baik lagi.” Bapak Misran,S.H mengungkapkan.
Harapannya kegiatan One on One Meeting Evaluasi Pelaksanaan Anggaran yang diadakan oleh Kanwil DJPB Kalimantan Tengah dapat berlangsung berkelanjutan agar satuan kerja yang berada dibawahnya untuk memberikan arahan dalam pelaksanaan anggaran yang lebih baik.
Follow juga akun Media Sosial PA Palangka Raya
Instagram : pa_palangka_raya
facebook : pengadilan agama palangka raya
youtube : PA Palangkaraya
#humasmahkamahagung #ditjenbadilag #pengadilanagama #pa_palangkaraya #pta_palangkaraya
Penerimaan Scanner Pengadaan Mahkamah Agung RI Tiba di PA Palangka Raya Selanjutnya
Kepegawaian Input Data Cuti Pegawai pada aplikasi siacun dan sikep Sebelumnya



