Harap Tunggu...

» Palangka Raya » Digitalisasi Layanan: Petugas PTSP PA Palangka Raya Pandu Warga Gunakan Aplikasi E-AC Elektronik
Digitalisasi Layanan: Petugas PTSP PA Palangka Raya Pandu Warga Gunakan Aplikasi E-AC Elektronik
  

Digitalisasi Layanan: Petugas PTSP PA Palangka Raya Pandu Warga Gunakan Aplikasi E-AC Elektronik

PALANGKA RAYA – Inovasi layanan berbasis digital terus digencarkan di Pengadilan Agama (PA) Palangka Raya. Pada Rabu (21/01/2026), petugas pelayanan produk di ruang Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) terlihat sibuk memberikan pendampingan langsung kepada masyarakat dalam pemanfaatan aplikasi E-AC (Electronic Akta Cerai).

Aplikasi E-AC merupakan terobosan untuk memudahkan pihak berperkara dalam memantau status terbitnya akta cerai secara mandiri melalui website. Dengan sistem ini, masyarakat tidak perlu lagi datang berulang kali ke kantor pengadilan hanya untuk menanyakan apakah produk hukum mereka sudah selesai atau belum.

Dalam pantauan di lokasi, petugas PTSP dengan sigap mengarahkan pemohon untuk mengakses laman resmi melalui perangkat ponsel mereka. Petugas menjelaskan langkah demi langkah, mulai dari memasukkan nomor perkara hingga melihat pratinjau data akta yang akan diambil.

“Tujuannya agar masyarakat merasa lebih dimudahkan. Dengan cek melalui E-AC, mereka bisa datang ke kantor hanya saat produk sudah benar-benar siap diambil, sehingga lebih hemat waktu dan biaya transportasi,” ujar salah satu petugas pelayanan produk.

Langkah ini disambut positif oleh para pencari keadilan. Salah satu pengunjung mengaku terbantu dengan adanya panduan langsung dari petugas. “Ternyata lewat website sangat praktis. Informasinya jelas, jadi saya tidak bingung lagi kapan harus ke sini,” ungkapnya.

Dengan transparansi data produk hukum, potensi pungutan liar dapat diminimalisir dan kepuasan masyarakat terhadap kinerja pengadilan terus meningkat.

Follow juga akun Media Sosial PA Palangka Raya

Instagram : pa_palangka_raya

facebook : pengadilan agama palangka raya

youtube : PA Palangkaraya

 

#humasmahkamahagung #ditjenbadilag #pengadilanagama #pa_palangkaraya #pta_palangkaraya